Categories
Tips

[VIDEO] 16 Tips dan Trik Menggunakan Cortana di Windows 10

Cortana adalah salah satu fitur asisten yang sangat powerfull di Windows 10. Cortana merupakan fitur yang sangat mengagumkan, kita melakukan banyak hal di sini. Dengan mendekatkan mulut ke microphone saja, dan mengatakan sesuatu, maka si asisten Cortana akan membantu Anda mencari apa yang Anda mau.

Dalam artikel ini, saya akan men-share video Tips dan Trik menggunakan Cortana di Windows 10. Anda akan mendapatkan berbagai tips berguna. Tips ini langsung dibuat oleh Microsoft, jadi menggnakan bahasa Inggis. Saya harap Anda bisa memahaminya walaupun menggunakan bahasa Inggris. Silahkan di simak Videonya.

Source: http://goo.gl/ijnVZR

Categories
Tutorial

Cara Mudah Sharing Internet Dengan Mobile Hotspot di Windows 10

Mobile Hotspot adalah salah satu fitur yang baru dihadirkan di Windows 10 Build 14316. Fitur ini sangat berguna bagi kalian yang ingin sharing koneksi internet menggunakan hotspot. Sebenarnya fitur ini sama saja dengan fitur AdHoc yang ada di Windwos 7, dan di Windows 8 yang bisa menggunakan CMD untuk membuat hotspot.

Bedanya fitur ini dengan fitur yang ada di Windows sebelumnya adalah hotspot yang dipancarkan bisa ditangkap oleh perangkat mobile, jadi tidak hanya laptop saja yang bisa menggunakan hotspot. Lalu bagaimana cara menggnakan fitur Mobile Hotspot ini? Langsung saja.

Mengaktifkan Mobile Hotspot di Windows 10

Fitur ini bisa kita aktifkan melalui Settings App. Buka Settings (Win+I) -> Network & Internet -> Mobile Hotspot.

mobile hotspot windows 10 1

Nah dihalaman Mobile Hotspot akan ada opsi Share my Internet connection from, opsi itu untuk memilih dari mana internet akan di share. Saya pilih Wi-Fi karena saya akan share koneksi Wi-Fi saya. Ada tombol On/Off, ubah tombol tersebut menjadi on untuk mengaktifkan Mobile Hotspot agar koneksi internet bisa di share.

mobile hotspot windows 10 2

Berhasil. Di bawah ini adalah contoh penggunaan Mobile Hotspot di Laptop dan Smartphone.

mobile hotspot windows 10 3

Sangat mudah, fitur Mobile Hotspot di Windwos 10 lebih efisien daripada fitur AdHoc di Windwos 7.

Categories
Tutorial

Cara Mudah Mengambil Screenshot Lockscreen di Windows

Semua pasti sudah tahu apa itu screenshot. Screenshot merupakan gambar yang diambil langsung dari komputer untuk mengambil gambar apa yang sedang kita kerjakan. Banyak sekali manfaat dari gambar screenshot ini, kita bisa menggunakannya untuk menunjang sebuha tutorial. Biasanya blogger banyak menggnuakan screenshot untuk tutorial.

Tidak jarang bagi kita yang aktif membuat sebuah tutorial, memebutuhkan screenshot yang diambil dihalaman lockscreen Windows. Secara default kita tidak bisa mengambil screenshot di lockscreen. Tapi ada cara mudah yang bisa kita lakukan, hanya membutuhkan sedikit software, dan kita bisa mengambil screenshot di lockscreen Windows.

Mengambil Screenshot Lockscreen di Windows

Kita membutuhkan tools PsExec yang bisa menjalankan CMD di halaman lockscreen. Kemudian kita akan menggunakan software Boxcutter untuk mengambil screeshot di halaman lockscreen Windows. Mengapa saya memilih Boxcutter, karena boxcutter menggunakan perintah di CMD untuk mengambil screenshot-nya.

Langsung saja ikuti langkah-langkahnya di bawah ini:

Pertama Downlaod terlebih dahulu PsExec.

Setelah di-download, buka file yang sudah di-download dalam bentuk rar. Ekstrak file PsExec.exe saja ke folder C:/Windows/System32.

Screenshot Lockscreen Windows 10

Selanjutnya buka CMD as administrator, ketika CMD di start menu, klik kanan, Run as administrartor.

Baca: 10 Cara Rahasia Menjalankan CMD

Kalau CMD sudah dijalankan, ketika perintah di bawah ini,

psexec -sx cmd.exe

Kalau muncul jendela, klik saja Agree.

 

Screenshot Lockscreen Windows 10 - 2

Nah kalau sudah, kita ke halaman lockscreeen dengan menekan tombol Win+L. Jika sudah masuk di halaman lock screen tekan Alt+Tab, supaya menampilkan CMD. Nah sampai di poin ini, kita lanjut untuk mengambil screenshotn-nya.

Menggunakan Boxcutter

Disini kita gunakan Boxcutter, Download Boxcutter

Kalau sudah di-download, ekstrak boxcutter di mana saja Anda mau, kalau saya di C.

Masih lanjut tutorial yang di atas, posisi kita sekarang di lockscreen, dan masih menjalankan CMD. Ketik perintah “cd C:/boxcutter” untuk pindah direktori ke folder Boxcutter.

Lalu ketika perintah “boxcutter -f” untuk mengambil screenshot fullscreen, gambar akan tersimpan di clipboard.

Masuk ke desktop, buka paint, tekan Ctrl+V. Simpan Gambar.

Tutorial menggunakan Boxcutter

Screenshot Lockscreen Windows 10 - 3

Gambar di atas adalah hasil screenshot yang diambil di lockscreen.

Mengambil Screenshot Lockscreen Menggunakan Virtual Machine

Alternatif lain, kita bisa menggunakan virtual machine seperti VirtualBox untuk mengambil screenshot di lockscree. Mudah sajam install saja Windows di VirtualBox, lalu arahkan ke halaman lockscreen, ambil gambarnya. Selesai.

Cara Menginstall Windows di VirtualBox

Categories
Tutorial

Cara Mengambil Screenshot Menggunakan Boxcutter di Windows 7, 8, 8.1, 10

Screenshot merupakan sebuah gambar yang diambil langsung dari PC , gambar dapat berupa desktop, program yang sedang dijalankan ataupun hasil crop dari layar. Tujuan diambilnya screenshot ini adalah untuk menampilkan informasi yang diperlukan untuk suatu keperluan. Misalnya, dalam menulis sebuah tutorial komputer, pastilah membutuhkan gambar pendukung untuk menunjang tutorialnya agar mudah dipahami.

Di Windows banyak sekali cara untuk mengambil screenshot, tapi tidak ada salahnya jika saya menambahkan koleksi tutorial yang berbeda untuk mengambil screenshot. Pada tutorial ini, untuk mengambil screenshot saya menggunakan software Boxcutter.

Baca: 3 Cara Mudah Mengambil Screenshot di Windows 7, 8, 8.1 dan 10

Langsung saja tutorial menggunakan boxcutter untuk mengambil screenshot di Windows, simak di bawah ini:

Pertama download terlebih dahulu Boxcutter.

Ekstrak file yang sudah di download, saya sendiri mengekstraknya di C;.

boxcutter

Buka CMD, tekan saja tombol Win+R, ketik cmd, ok.

Masuk ke C:/boxcutter, ketik perintah “cd C:/boxcutter” di CMD.

Untuk mengambil screenshot, ketik perintah “boxcutter”, lalu tentukan area yang ingin di screenshot. Atau bisa juga menggunakan perintah “boxcutter -f” untuk mengambil screenshot fuul screen.

boxcutter 2

Hasil screenshot akan disimpan di clipboard, artinya tidak langsung disimpan di komputer. Kita bisa menggunakan paint untuk menghasilkan screenshot yang sudah diambil tadi. Buka Paint, tekan tombol Ctrl+V.

boxcutter 3

Langsung simpan saja gambar di paint tersebut. Dan inilah hasilnya.

boxcutter 4

Selamat mencoba.

Categories
Tips

10 Cara Rahasia Untuk Membuka Command Prompt di Windows 10

Command Prompt adalah tools bawaan yang ada pada Windows, termasuk di Windows 10. Windows memang terkenal dengan kemudahannya untuk mengakses aplikasi dan tools lainnya, karena aplikasi dan tools di Windwos berbasis GUI. Namun ada beberapa tools di Windows yang bisa diakses melalui CMD. Contoh sederhananya adalah ping untuk mengecek koneksivitas jaringan.

Anda yang membaca artikel ini tentunya sudah tahu bagaimana cara membuka command prompt itu sendiri. Namun tahukah Anda bahwa masih ada cara lain selain yang biasa Anda gunakan untuk membuka command prompt? Banyak sekali cara cepat dan mudah untuk membuka command prompt di Windows 10. Akan kami berikan tips ini khusus untuk Anda.

10 Cara Cepat Membuka Command Prompt di Windows 10

1. Membuka Command Prompt Dengan Win+X

Tekan tombol Windows+X, kemudian pilih Command Prompt atau Command Prompt (Admin) untuk administrator mode.

membuka command prompt

2. Membuka Command Prompt Dari Task Manager

Buka task manager. Pilih File->Run New Task. Nanti akan keluar jendela Run, ketik cmd atau cmd.exe, ok untuk membuka cmd sebagai user biasa, ceklis kotak di bawahnya untuk mode administrator.

membuka command prompt 1

3. Membuka CMD mod Administrator Dari Task Manager (Cara Rahasia)

Untuk membuka command prompt dalam mode Administrator dari Task Manager, tekan  CTRL sambil mengklik File -> Run New Task dan akan terbuka command prompt mode administrator.

membuka command prompt 2

4. Membuka Command Prompt Dari Search

Kita dapat membuka command prompt dengan mudah melalui kolom pencarian di menu start atau tekan Win+S, kemudian ketik cmd. Untuk membuka mode administrator, klik kanan Run as administrator.

membuka command prompt 3

5. Membuka Command Prompt Dari All apps di menu Start

Untuk membuka CMD klik tombol start->All apps->Windows System->Command Prompt.

membuka command prompt 4

6. Membuka CMD Melalui File Explorer

Command prompt bisa kita buka melalui C:\Windows\System32.

membuka command prompt 5

7. Membuka CMD Melalui Run

Kita bisa menjalankan CMD melalui Run. Tekan Win+R ketik cmd, ok.

membuka command prompt 6

8. Membuka CMD Dari Address bar File Explorer

Buka File Explorer, ketika di address bar (Alt+D), ketik cmd.

membuka command prompt 7

9. Membuka CMD Melalui Menu File di File Explorer

Buka File Explorer, klik File di sudut kiri atas, open command prompt.

membuka command prompt 8

10. Open Windows Command Here di File Explorer

Kita juga bisa membukaCMD melalui Explorer denagn cara lain. Buka File Explorer, kemudian dimana saja tekan Shift+Klik kanan. Nanti akan muncul opsi Open command windows here, klik opsi tersebut maka CMD langsung mengarah ke folder tempat kita membukanya tadi.

open windows command here

Itulah 10 cara mudah untuk membuka CMD di Windows. Kita bisa menggunakan salah satu cara di atas sesuai dengan kebutuhan.

Categories
Tips

Cara Menggunakan Pencarian di Windows Explorer Hanya Dengan Mengetik

Secara default, di Windows Explorer ketika kita mengetikan sebuah huruf, maka halaman akan bergulir ke bawah menuju sebuah file atau folder yang di awali dengan huruf yang sama dengan yang kita ketik. Ini sangat membantu agar kita tidak perlu susah payah scroll ke bawah.

Tetapi ada fitur lain di Windows, mungkin Anda akan lebih suka dengan fitur ini. Kita bisa mencari sebuah file hanya dengan mengetik huruf tanpa harus mengklik kotak pencarian di Wndows Explorer. Ini sebenarnya menggantikan fungsi fitur default tersebut, ketika ktia mengetikkan sebuah kata, maka Windows Explorer akan mencari file atau folder yang mengandung kata yang kita ketikkan.

Bagaimana caranya? Caranya cukup mudah, hanya mengubah sedikit pegaturan di Windows Explorer. Langsung saja, klik menu File->Change folder and search options.

search ketika megnetikan huruf di windows explorer

windows explorer

Di dalam kotak dialog Folder Options, pilih tab View, pada bagian ‘Advanced settings’ scroll ke bawah, cari tulisan ‘When typing into list view’, dan pilih ‘Automatically type into the Search Box’.

search ketika megnetikan huruf 2

Sekarang Anda sudah bisa menggunakan kotak pencarian hanya dengan mengetikkan huruf tanpa harus mengklik kotak pecarian terlebih dahulu. Selamat mencoba.

Categories
Learn

7 Perintah CMD/Command Prompt Yang Sangat berguna

Ada beberapa hal di Windows yang hanya bisa dilakukan di Command Prompt. Bberapa utilitas tidak memiliki sistem GUI yang membuat sesuatunya lebih cepat. Tentunya kita tidak mungkin harus mengetahui semua perintah yang ada di Command Prompt, tapi kita bisa harus tahu beberapa perintah yang sangat berguna bahkan bagi seorang yang masih baru.

7 Perintah CMD/Command Prompt Yang Sangat berguna

Langsung saja, di bawah ini adalah beberapa perintah dalam command prompt yang sangat berguna dan juga sering digunakan.

ipconfig – Mencari Alamat IP dengan Cepat

Kita tahu, kita bisa mengecek dan mengkonfigurasi IP Address melalui Control Panel. Tapi jika yang ingin Anda lakukan hanyalah untuk melihat informasi IP Address, menggunakan perintah ipconfig di command prompt membuat semua lebih efisien.

Untuk menggunakan perintah ini cukup tekan tombol Windows+R di keyboard, lalu ketik cmd, setelah itu ketik perintah ipconfig.

command prompt - ipconfig

ipconfig /flushdns – Menyegarkan DNS yang baru diubah, membersihkan chace

Jika Anda mengubah DNS server, efeknya tidak langsung terasa. Windows menggunakan chace yang ditanggapi oleh DNS, yang berfungsi menghemat waktu saat Anda mengakses alamat yang sama.

Untuk memastikan bahwa Windows sudah mendapatkan alamat dari DNS server yang baru diubah, jalankan perintah ipconfig /flushdns setelah mengubah DNS server Anda.

command prompt - ipconfig flushdns

ping, tracert – Mencari masalah koneksivitas dalam jaringan

Jika Anda mengalami masalah koneksivitas dalam suatu jaringan, Windows dan sistem operasi lainnya memiliki beberapa alat standar yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi masalah.

Pertama, ada perintah ping. Ketik ping google.com dan Windows akan mengirim paket ke Google.com. Google akan merespon agar Anda tahu bahwa paket sudah diterima. Anda juga bisa tahu apakah paket membutuhkan waktu lama untuk sampai, bahkan paket sama sekali tidak sampai.

command prompt - ping

Ada juga bisa menggunakan perintah tracert, yang menelusuri rute yang diperlukan sebuah paket untuk mencapai tujuan. Misalnya, menjalankan perintah tracert google.com dan Anda akan melihat jalan paket Anda dibutuhkan untuk mencapai Google. Jika Anda mengalami masalah saat mencoba terhubung ke situs web, tracert dapat menunjukkan di mana masalah terjadi.

command prompt - tracert

sfc /scannow – Scan Masalah Pada File System

Windows memiliki utilitas pemeriksan file sistem yang dapat menscan dan mencari masalah pada file system. Jika file sistem hilang atau rusak, fitur ini akan mengatasi masalah tersebut.

Untuk menggunakan fitur ini, jalankan command prompt sebagai Administrator, lalu ketik perntah sfc /scannow. Lebih Lengkap Baca: Scan Dan mengatasi File System Yang Corrupt.

windows resource protection

telnet – Menghubungkan ke Server Telnet

Telnet client tidak terinstal secara default. Anda harus menginstalnya dari Control Panel. Setelah terinstal, Anda dapat menggunakan perintah telnet untuk terhubung ke server telnet tanpa menginstal perangkat lunak pihak ketiga. Anda harus menghindari menggunakan telnet jika Anda dapat membantu itu, tetapi jika Anda terhubung langsung ke perangkat dan mengharuskan Anda menggunakan telnet untuk mengatur sesuatu – baik, itulah yang harus Anda lakukan.

telnet client

cipher – Menghapus dan menimpa direktori secara permanen

Perintah cipher banyak digunakan untuk mengelola enkripsi, tapi juga memiliki opsi untuk membersihkan ruan bebas dan memastikan tidak ada file yang dihapus bisa dipulihkan kembali. Biasanya file yang sudah dihapus masih bertahan pada disk, kecuali Anda menggunakan SSD. Perintah ini secara efektif dapat membersihkan drive tanpa software pihak ketiga.

Untuk menggunakan perintah ini, tentukan drive dan ketik perintah cipher /w:C:.

command prompt - cipher

netstat -an – Melihat daftar koneksi jaringan dan port

Perintah netstat ini sangat berguna, menampilkan segala macam statistik jaringan. Salah satu varian yang paling menarik dari netstat adalah netstat -an, yang akan menampilkan daftar semua koneksi jaringan terbuka pada komputer, bersama dengan port yang digunakan dan alamat IP yang terhubung.

command prompt - netstat an

Ini bukanlah daftar lengkap semua perintah yang ada pada command prompt, namun perinta-perintah yang disebutkan di atas merupakan beberapa yang paling berguna dari sekian banyak perintah pada command prompt.

Categories
Software Update

FileZilla 3.16.0 Release

filezilla interface

FileZilla adalah salah satu FTP / SFTP Client yang sangat powerful dan bersifat opensource. Aplikasi menyimpan semua rincian koneksi Anda ke server dan login. FileZilla didukung dengan antarmuka bergaya Explorer yang menunjukan antara folder lokal dan remote yang dapat disesuaikan secara independen. Aplikasi ini memberi dukungan firewalls dan proxy connections serta SSL dan Kerberos GSS security. Dengan fitur tambahan lainnya, seperti keep alive, auto ascii/binary transfer, download queue, manual transfers, raw FTP commands and more.

Fitur baru FileZilla 3.16.0:

  • Make notification bubble on queue completion configurable though the queue’s context menu
  • Selected queue completion action is now remembered, excluding the system shutdown/sleep actions
  • Added new servertype to the Site Manager for servers using MS-DOS style paths with forward slashes as separators
  • Building FileZilla now depends on libfilezilla >= 0.4.0 (https://lib.filezilla-project.org/).

Bugfixes and minor changes:

  • Fixes for network configuration wizard leading to incorrect test result
  • MSW: Installer now removes leftover files from improperly uninstalled previous versions
  • Small fix for remembering queue completion actions

Download: FileZilla 32-bit 3.16.0 | Portable | ~8.0 MB (Open Source)

Download: FileZilla 64-bit 3.16.0 | Portable | ~9.0 MB

View: FileZilla Home page

Categories
Tutorial

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN [OS Windows]

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN– Pada artikel ini, saya akan membahas bagaimana caranya sharing atau berbagi koneksi internet dari modem menggunakan media kabel. Apa sih keuntungan sharing koneksi internet ini? Salah satunya adalah biaya yang dikeluarkan bisa ditanggung bersama, jadi bisa lebih hemat pengeluaran. 🙂 Coba bayangkan, betapa menyenangkan bukan, bisa berbagi koneksi internet yang kita miliki.

Membagi koneksi internet modem usb ke komputer lain tidak sulit dan juga tidak memerlukan perangkat tambahan, kita cukup memiliki media komunikasi antar komputer tersebut. Jadi, sudah jelas bukan apa yang harus Anda persiapkan.

  • Dua komputer atau lebih, tentunya sudah tersedia network adapter,
  • Kabel UTP sebagai media komunikasi antar komputer, kita menggunakan type crossover untuk koneksi langsung komputer dengan komputer.
  • dan yang tidak kalah penting yaitu, USB modem untuk koneksi internetnya.

Setelah semua yang dibutuhkan sudah siap, selanjutnya kita setting di windows-nya. Seperti yang kita ketahui bersama, Sistem operasi seperti windows telah menyiapkan fitur yang bisa dimanfaatkan untuk berbagi koneksi internet, namanya Internet Connection Sharing.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN [OS Windows]

Cara sharing koneksi internet modem USB

1. Buka Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center. Kemudian pada menu bar sebelah kiri, pilih Change adapter settings.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN 2. Selanjutnya kita akan melihat beberapa adapter network yang ada di komputer. Klik kanan pada adapter network yang terhubung ke internet, kemudian pilih Properties.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN3. Akan muncul jendela Properties dari network adapter tersebut. Selanjutnya pada bagian tab menu atas, pilih menu Sharing.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN4. Pada bagian ini, beri cek box pada Allow Other Network Users to Connect through This Computer’s Internet Connection. Kemudian pada bagian Home network connection, pilih network adapter yang akan terhubung dengan komputer lainnya dan klik OK.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN 5. Setelah menekan tombol OK, akan ada notifikasi konfirmasi yang menyatakan “ketika internet connection sharing di aktifkan, Adapter LAN anda akan di set menggunakan IP Addreas 192.168.137.1”. Klik yes untuk menyetujui.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN 6. Setelah network adapter tersebut di sharing, maka pada halaman Network Connection akan terlihat tanda hijau dan pernyataan share.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN Setting di komputer klien

Sebelumnya kita ketahui bersama bahwa komputer A sudah di setting dengan IP address 192.168.137.1 dan Subnet mask 255.255.255.0

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN

Maka pada komputer B atau klien kita setting sebagai berikut.
IP address 192.168.137.2 s/d 192.168.137.254 (pilih salah satu)
Subnet mask 255.255.255.0
Default gateway 192.168.137.1
Prefered DNS 8.8.8.8

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN Penting

Setelah kedua komputer sudah terhubung secara fisik, ada baiknya Anda tes ping terlebih dahulu. Hal ini diperlukan untuk mengetahui apakah kedua komputer tersebut sudah saling terhubung atau belum.

Apabila belum bisa terhubung, yang harus Anda lakukan adalah mematikan Windows Firewall pada kedua komputer. Caranya sebagai berikut.

Buka Control Panel > All Control Panel Items. Kemudian pilih Windows Firewall.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LAN Kemudian Pada menu bar sebelah kiri pilih Turn windows firewall on or off.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LANLalu beri cek box pada dua opsi yang ditandai di bawah ini dan OK.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LANDan windows firewall sudah berhasil dimatikan. Bisa dipastikan, apabila tidak terdapat kesalahan lain, seperti pada kabel atau settingan IP address, komputer sudah bisa terhubung.

Cara Mudah Sharing Internet Modem USB Melalui LANSemoga bermanfaat bagi kita semua. 🙂

Baca artikel penting lainnya:

Categories
Learn

Perbedaan Antara FAT32, exFAT, dan NTFS

Ketika Anda ingin memformat drive internal, drive eksternal, USB Flash Drive, atau yang lain, Windows akan memberikan pilihan format NTFS, FAT32, dan exFAT. Jendela Dialog di Windows tidak menjelaskan perbedaan filesystem-filesystem tersebut, jadi dalam artikel ini kami akan menjelaskan perbedaan NTFS, FAT32, dan exFAT.

FAT32 adalah file system yang lebih lama, banyak digunakan pada USB flash drive dan drive eksternal lainnya. Windows menggunakan NTFS untuk menjalankan sistem, dan juga ideal untuk drive internal lainnya. exFAT adalah penggantinya FAT32 yang modern, dan lebih banyak perangkat yang mendukungnya daripada NTFS, meskipun seluas FAT32.

FAT32

FAT32 adalah file system tertua disini. Diperkenalkan pada Windows 95 untuk menggantikan file system yang lebih tua, yaitu FAT16.

Flash drive yang Anda miliki, kebanyakan menggunakan format FAT32 untuk kompabilitas maksimum, bukan hanya di komputer, tetapi perangkat lain seperti konsol game dan perangkat lainnya yang memiliki port USB.

File system ini memiliki keterbatasan. Dalam FAT32 tidak bisa menyimpan file tunggal yang ukurannya melebihi 4GB. Partisi FAT32 juga harus kurang dari 8TB.

usb flash drive

File system ini masih bisa digunakan untuk USB Flash Drive dan media eksternal lainnya, namun tidak untuk drive internal. FAT32 tidak memiliki hak akses dan fitur keamanan seperti yang dibangun dalam file system NTFS yang lebih modern. Versi Windows saat ini tidak bisa lagi dipasang FAT32, dan harus diinstall ke drive dengan format NTFS.

Kompatibilitas: Bekerja pada semua versi Windows, Mac, Linux, konsol game, dan perangkat yang praktis dengan port USB.

Batas: 4 GB ukuran file maksimum, 8 TB ukuran partisi maksimal.

Penggunaan Ideal: Gunakan pada removable drive untuk kompatibilitas maksimum, dengan asumsi Anda tidak memiliki file tunggal 4 GB atau lebih besar.

NTFS

NTFS adalah file system modern yang paling disukai Windows. Ketika Anda menginstall Windows, format yang digunakan drive Anda adalah NTFS. NTFS memiliki batasan ukuran file dan partisi yang begitu besar. NTFS pertama kali muncul pada Windows XP.

Selain itu, NTFS dikemas dengan fitur modern lainnya. Mendukung hak akses file untuk keamanan, jurnal perubahan yang dapat membantu dengan cepat memulihkan kesalahan jika komputer Anda crash, salinan bayangan untuk backup, enkripsi, batas kuota disk, hard link, dan berbagai fitur lainnya. Peran NTFS begitu penting sebagai penggerak sistem operasi, terutama dalam hal perizinan.

harddisk

 

File system partisi Windows Anda harus NTFS. Jika Anda memiliki drive sekunder pada Windows dan Anda berencana untuk menginstal program, Anda mungkin harus membuatnya dengan format NTFS, juga.

Namun, NTFS tidak kompatibel dengan sistem operasi lain. NTFS akan bekerja pada semua versi terbaru Windows. Secara default, Mac OS X hanya bisa membaca NTFS drive, tidak dapat menulis. Beberapa distribusi Linux dapat mengaktifkan NTFS dan bisa menulis, tetapi beberapa mungkin hanya bisa membaca. Tak satu pun dari konsol PlayStation Sony mendukung NTFS. Bahkan Xbox 360 dari Microsoft sendiri tidak bisa membaca NTFS drive, meskipun baru Xbox One yang bisa. Perangkat lain bahkan kecil kemungkinan mendukung NTFS.

Kompatibilitas: Bekerja dengan semua versi Windows, tapi hanya bisa membaca pada Mac secara default, begitu juga pada beberapa distribusi Linux. Perangkat lain, kecuali Xbox One dari Microsoft mungkin tidak akan mendukung NTFS.

Batas: Batasan ukuran file dan partisi sangat besar.

Penggunaan Ideal: Gunakan untuk sistem drive Windows Anda dan drive internal lain yang hanya akan digunakan dengan Windows.

exFAT

exFAT diperkenalkan pada tahun 2006, dan telah ditambahkan ke versi Windows dengan update pada Windows XP dan Windows Vista.

Ini adalah file system yang dioptimalkan untuk flash drive. Ini dirancang untuk menjadi file system yang ringan seperti FAT32 tanpa semua fitur tambahan NTFS, tetapi tanpa keterbatasan FAT32.

Seperti NTFS, ExFAT memiliki batas ukuran file dan ukuran partisi sangat besar. Ini berarti Anda dapat menyimpan file yang lebih besar dari 4 GB masing-masing pada flash drive atau kartu SD jika diformat dengan ExFAT. exFAT adalah upgrade ketat atas FAT32, dan harus menjadi pilihan terbaik untuk drive eksternal di mana Anda ingin file system yang ringan tanpa batas ukuran file seperti FAT32.

usb flash drive

exFAT juga lebih kompatibel dari NTFS. Mac OS X hanya mendukung read-only untuk NTFS, tapi Mac menawarkan dukungan read-write untuk ExFAT. exFAT drive dapat diakses di Linux dengan menginstal perangkat lunak yang sesuai.

Kompatibilitas: Bekerja dengan semua versi Windows dan versi modern dari Mac OS X, tetapi membutuhkan software tambahan pada Linux.

Batas: Batasan ukuran file dan partisi sangat besar.

Penggunaan Ideal: Gunakan untuk USB flash drive dan drive eksternal lainnya, terutama jika Anda perlu file lebih dari 4 GB.

Jadi kesimpulannya, NTFS sangat ideal untuk drive internal, sementara exFAT umumnya ideal untuk flash drive, namun Anda mungkin kadang-kadang perlu untuk memformat drive eksternal dengan FAT32 jika exFAT tidak didukung pada perangkat yang Anda gunakan.

Categories
Software

Firefox 44.0.1

Mozilla Firefox adalah salah satu browser yang cepat serta dilengkapi dengan berbagai fitur yang lengkap. Ya, browser sejuta umat ini memang banyak diminati para netizen.

Selain itu, Firefox juga menawarkan keamanan, privasi, dan perlindungan terhadap virus, spyware, malware, dan tentunya dapat dengan mudah memblokir jendela pop-up. Beberapa fitur utama yang membuatnya populer adalah User Interfaces-nya yang sederhana dan efektis, kecepatan broser, dan tentunya kemampuan keamanan yang kuat.

Firefox juga meng-include fitur pop-up blocker, Google search engine, private controller, dan sejumlah fitur tambahan yang dapat membantu Anda mendapatkan hasil yang maksimal ketika Anda menjelajah internet.

mozilla firefox

Perubahan di Firefox 44.0.1:

  • Fix issue which could lead to the removal of stored passwords under certain circumstances
  • Allows spaces in cookie names
  • Fix WebSockets when used in a Service Worker context
  • Disable opus/vorbis audio with H.264
  • Require NSS 3.21
  • Ship the Gecko SDK
  • Fix for graphics startup crash (GNU/Linux)
  • Fix a crash in cache networking

Download: Firefox 44.0.1 for Windows | Firefox 64-bit | ~43.0 MB (Freeware)
Download: Classic Theme Restorer (Customize Australis)
Download: Firefox 44.0.1 for Linux | 48.8 MB
Download: Firefox 44.0.1 for MacOS | 78.8 MB
Lihat: Firefox Home Page | Release Notes (Not yet available)

Categories
Tutorial

Tips Cara Rename Banyak File Sekaligus Di Windows Dengan Mudah

Sering kali kita merasa bosan ketika ingin mengganti nama file dalam jumlah yang banyak, dan melakukannya satu persatu. Jelas itu sangat membuang – buang waktu kita. Adakah cara untuk rename banyak file sekaligus, agar dapat menghemat waktu? Tentu ada.

Dalam artikel ini akan kami berikan tips yang sangat mudah untuk merename banyak file sekaligus di Windows. Caranya sangatlah mudah, pilih semua file yang ingin di-rename, oh iya agar lebih mudah satukan file – file yang ingin di-rename dalam satu folder. Masuk ke folder tadi, tekan Ctrl + A -> Klik Kanan -> Rename. Ganti nama sesuai keinginan Anda, maka semua file akan otomatis terganti namanya.

Tips Cara Rename Banyak File Sekaligus Di Windows Dengan Mudah

Untuk videonya simak dibawah ini.



Sekarang mengubah nama banyak file di Windows menjadi lebih mudah. Selamat mencoba.

Categories
Tutorial

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan – Sekarang ini banyak sekali media yang bisa digunakan bootable installer sistem operasi, seperti CD/DVD, flashdisk, bahkan hardisk eksternal pun bisa. Untuk pemanfaatan CD/DVD saya rasa sudah mulai berkurang saat ini, dan digantikan dengan USB. Terlebih untuk pengguna notebook yang rata-rata tidak include DVD-room. Alhasil USB menjadi satu-satunya pilihan.

Bagi kamu yang ingin membuat bootable windows di USB flashdisk, ada baiknya ikut tutorial yang saya bagikan ini. Pada contoh ini, saya coba menerapkannya untuk bootable windows 10. Namun cara ini juga tetap berlaku untuk versi windows yang lainnya.

Sebelumnya kita siapkan file ISO windows dan flashdisk, usahakan ukuran flashdisk yang 8GB agar cukup memuat file master windows 10. Setelah itu langsung saja tancapkan USB ke komputer.

Jika sudah terdeteksi, bukan run (tekan tombol Windows + R) > ketik diskpart > enter.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Akan muncul jendela diskpart. Kemudian ketikan list disk untuk mengecek drive yang terhubung di komputer kita. Untuk membedakan mana yang flashdisk sangat mudah, lihat saja kapasitasnya yang kecil. Dalam gambar di bawah ini, flashdisk yang saya gunakan adalah Disk 1.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Setelah itu pilih disk mana yang akan dijadikan bootable, caranya ketik select disk 1 (Ganti nomor 1 dengan ID flashdisk kamu) > tekan Enter.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Kemudian ketikan clean > tekan Enter. Gunakan untuk menghapus partisi, file system dan data yang ada di dalam flashdisk. Pastikan proses berhasil, lalu lanjut ke langkah berikutnya.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Kemudian ketikan create partition primary > tekan Enter.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Lalu jadikan status partisinya sebagai active dengan cara ketikan active > tekan Enter.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Kemudian kita format dengan filesystem FAT32. Caranya ketika format fs=fat32 label=PINTAR quick > tekan Enter. Ganti label dengan nama sesukamu.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Oke, setelah semua berhasil, sekarang flashdisk kamu sudah siap digunakan. Sekarang kamu bisa exit jendela diskpart-nya, lalu tinggal kamu pindahkan saja file-file installer-nya.

Caranya kamu mount terlebih dahulu file ISO windows nya. Kemudian copy semua isinya ke flashdisk kamu.

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Setelah semuanya berhasil di-copy, berarti flashdisk kamu siap digunakan. Kalo kamu perhatikan, icon pada drive nya pun berubah, bukan icon storage lagi!

Cara Paling Mudah Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software Tambahan (DISKPART)

Eitss,, mudah banget kan? Kalau ada yang bingun, langsung tanya saja. 🙂

Categories
Tutorial

2 Cara Mudah Mengganti Nama Komputer Anda Pada Windows 10

2 Cara Mudah Mengganti Nama Komputer Anda di Pada Windows 10 – Pada saat kamu baru selesai menginstall ulang komputer kita, biasanya secara default nama komputer yang dipakai berupa kombinasi huruf, angka, dan simbol yang sulit dihafal. Sekilas hal ini tidak terlalu menjadi masalah. Padahal memberi nama komputer dengan jelas sangatlah penting. Mengapa?

Untuk komputer yang digunakan untuk keperluan pribadi memang tidak terlalu menjadi masalah. Namun, ketika komputer kita terhubung dengan jaringan, disinilah terasa begitu penting memberi komputer kita nama yang jelas. Pada jaringan, nama komputer bisa menjadi identitas yang mudah dimengerti oleh pengguna lainnya. Jadi, pengguna lain tidak kesulitan untuk bisa mengakses komputer kita.

2 Cara Mudah Mengganti Nama Komputer Anda Pada Windows 10

Nah, bagaimana cara mengubah nama komputer pada windows 10? Berikut ini saya tunjukan 2 cara yang sangat mudah untuk mengubah nama komputer pada windows 10.

Cara 1: Mengubah Nama Komputer Melalui Control Panel

Silahkan kamu buka control panel. Lalu arahkan pada laman Control Panel > System and Security > System. Kamu akan melihat beberapa informasi mengenai sistem pada komputer kamu. Pada bagian Computer name, domain, and workgroup settings, klik Change settings. Selanjutnya akan muncul jendela baru System Properties.

Pada opsi To rename this computer… klik tombol change. Lalu isi nama baru untuk komputer kamu. Jika sudah klik OK.

2 Cara Mudah Mengganti Nama Komputer Anda di Pada Windows 10

Setelah itu, Windows akan memberitahu kamu untuk segera me-restart komputer agar perubahan bisa dieksekusi. Sebelum me-restart, pastikan semua pekerjaan sudah tersimpan. Setelah Restart, harusnya nama komputer kamu sudah berubah.

Cara 2: Mengubah Nama Komputer Melalui Windows 10 Settings

Buka dulu Windows 10 Settings, caranya klik start menu > settings. Setelah itu, pilih tab System > Aabout. Tidak jauh berbeda dengan yang di control panel, disini kamu juga bisa melihat beberapa informasi mengenai sistem pada komputer. Untuk merubah nama komputer, klik Rename PC, tombolnya berada di bagian atas.

2 Cara Mudah Mengganti Nama Komputer Anda di Pada Windows 10

Jika sudah klik OK. Windows akan meminta kamu untuk me-restart komputer agar perubahan bisa dieksekusi. Setelah re-start harusnya nama komputer kamu sudah berganti menjadi yang baru.

Jika ada pertanyaan, langsung dikomentar saja. Terima kasih.

Categories
Editorial

13 Shortcut Key Windows Yang Paling Berguna

Windows Key sudah ada sejak Windows 95, dan dari dulu sampai sekarang telah berkembang dari sesuatu yang biasa menjadi sesuatu yang benar-benar berguna. Banyak trik tersembunyi yang ada di Windows, dan shortcut key ini sangat penting bagi pengguna. Berikut adalah beberapa shortcut key yang akan membuat pekerjaan Anda lebih mudah.

13 Shortcut Key Windows Yang Paling Berguna

Catatan: ini bukan daftar lengkap shortcut Key Windows. Ini hanya beberapa paling berguna.

Sejak Windows 95

Win + D : Menyembunyikan semua jendela. Menekannya kembali untuk memunculkan jendela kembali.
Win + E : Membuka Windows Explorer.
Win + R : Membuka jendela Run.

Sejak Windows XP

Win + L : Mengunci Desktop

Sejak Windows 7

Win + Up : Memaksimalkan jendela aktif.
Win + Down : Meminimalkan jendela aktif.
Win + Left : Docks jendela saat ke kiri.
Win + Right  : Docks jendela saat ke kanan.    
Win + # : Berpindah ke program yang sesuai pada taskbar.

Sejak Windows 10

Win + A : Membuka Action Center (pemberitahuan dan pengaturan cepat).
Win + C : Mengaktifkan mode Cortana listening.
Win + I : Membuka aplikasi Pengaturan.
Win + Tab : Membuka tampilan tugas, menampilkan semua program yang terbuka dan membuatnya mudah untuk beralih ke yang Anda butuhkan.