Categories
Tutorial

Cara Menambahkan Opsi Control Panel di Context Menu Windows

Control panel merupakan antarmuka yang digunakan oleh pengguna Windows untuk melakukan perubahan pengaturan pada OS Windows. Meskipun sekarang sudah apa “Settings App”, Control panel masih belum luput dari para pengguna Windows. Nah, untuk yang sering menggunakan control panel, akses akan lebih cepat apabila kita menambahkan opsi control panel pada context menu (menu yang tampil saat kita klik kanan).

Menambahkan Control Panel di Context Menu Dengan Mengubah Pengaturan Registry

Untuk menambahkan opsi control panel di contect menu, kita bisa melakukannya dengan sedikit pengaturan di registry.

Langkah pertama yakni, membuka regedit dengan cara tekan Win+R, kemudian ketik regedit, ok.

membuka regedit

Kemudian buka menu :

HKEY_CLASSES_ROOT\Directory\Background\shell

02-buka-menu-regedit

Selanjutnya kita akan membuat key baru. Klik kanan pada kolom sebelah kanan, pilih new, kemudian pilih key. Beri nama key tersebut “Control Panel”. Kemudian masuk ke direktori tersebut.

03-membuat-key-control-panel

Di dalam Control Panel, kita buat lagi key baru dengan nama “command”.

04-membuat-key-control-panel

Kemudian masuk ke command, double klik pada (Default) untuk membuka jendela properties.

05-buka-default

Di dalam properties, isi valued data seperti di bawah ini

rundll32.exe shell32.dll,Control_RunDLL

06-isi-value-data

Untuk menguji apakah sudah berhasil atau belu, silahkan di desktop klik kanan pada sembarang tempat, dan lihat apakah sudah ada menu control panel atau belum.

control-panel-pada-context-menu

Categories
News

Bermain Game Instan di Facebook Mesenger

Setelah sebelumnya kita bisa bermain game rahasia seperti permainan catur di Messenger, kini di aplikasi Messenger kita bisa bermain permainan yang memang sudah diberikan layanannya oleh Facebook. Layanan game cross platform ini diberi nama Instant Game. Anda bisa memainkannya di News Feed Facebook Anda, atau di Messenger. Anda tidak perlu mendownload plugin tambahan, karena semua permainan berjalan di atas HTML5.

Untuk memulai permain cukup sederhana, hanya menekan tombol controller icon game dalam percakapan. Kemudian Anda bisa memilih permainan untuk dimainkan bersama teman Anda. Ketika permainan berakhir, teman Anda dapat melihat skor Anda dan membandingkan dengan skornya. Bahkan ada pilihan untuk menantang permainan lagi.

Cara Bermain Game di Messenger

  1. Buka atau memulai percakapan (termasuk juga grub).
  2. Tekan pada icon Game Controller
  3. Pilih Game yang diinginkan

Di bawah ini adalah daftar game yang terdapat dalam Messenger:

facebook-messenger-games-list_thumb

Categories
Tutorial

Cara Mencari Smartphone Android Yang Hilang Menggunakan Pencarian Google

Banyak hal tak terduga yang bisa membuat kita kehilangan barang-barang kesayangan kita, seperti smartphone. Terkadang kita tidak sengaja meninggalkannya di suatu tempat, atau bahkan smartphone terjatuh dari kantong pada saat kita sedang dalam perjalanan, atau bahkan smartphone kita dicuri oleh orang lain.

find-my-phone-google-location

Ketika menyadari bahwa smartphone Anda telah hilang, mungkin seketika Anda panik entah bisa berbuat apa. Anda belum menginstall aplikasi yang dapat menunjang dalam pencarian smartphone Anda, atau aplikasi-aplikasi hebat sejenis itu.

Namun Anda tidak perlu khawatir, setidaknya Anda akan sedikit lega ketika Anda tahu bahwa kita bisa mencari smartphone Android yang hilang melalui Mesin Pencari Googgle atau bisa juga dengan menggunakan layanan Android Device Manager.

Untuk menggunakan layanan di atas, ada hal-hal yang perlu di penuhi seperti di bawah ini:

  • Install Google App.
  • Login ke Google App menggunakan akun Anda.
  • Enable Web & App Activity.
  • Enable Card.
  • Pemberitahuan lokasi harus di-set High Accuracy.

Langkah-langkah untuk melakukan pencarian device Anda:

  1. Buka web browser di PC Anda.
  2. Login ke akun Google yang sama dengan akun yang digunakan di device.
  3. Ketik find my phone di pencarian.

find-my-phone-google-search-2

Google akan menampilkan peta yang merujuk ke lokasi smartphone Anda berada, namun dengan akurasi yang mungkin kurang tepat.

Jangan khawatir kalau memang akurasi tidak tepat, setidaknya
bisa mengantarkan Anda ke tempat keberadaannya. Jika masih butuh bantuan lain untuk mengetahui lokasi persisnya, Anda masih bisa menderingkan device Anda dengan menekan tombol Dering di layanan ini.

Anda juga bisa dengan segera mengunci smartphone dan mengubah sandi smartphone Anda dengan

Categories
Software

Thanksgiving Giveaway: Dapatkan EaseUS Data Recovery Wizard Pro (Senlai $89.95, Gratis) + $10 via PayPal

Thanksgiving Giveaway by EaseUS – Dalam beberapa hari ke depan, akan ada giveaway menarik yang bisa kamu miliki. EaseUS Data Recovery Wizard Pro yang biasanya dijual dengan harga normal senilai $89.95 atau setara Rp 1.170.000,- , bisa Anda dapatkan secara gratis dalam tempo waktu yang sangat terbatas.

EaseUS Data Recovery Wizard cocok sekali buat Anda yang ingin mengembalikan file atau dokumen yang terhapus, terformat, atau yang hilang. Dengan tools ini, Anda dapat mengembalikan file-file yang mengalami masalah-masalah seperti itu.

Tidak pernah mengalami masalah kehialngan data?

Kalau pun Anda tidak mengalami masalah serupa sekarang ini, tidak ada salahnya untuk mengoleksi tools ini terlebih dahulu. Diharapkan kedepannya jika terjadi permasalahan serupa, Anda sudah siap dengan tools yang berkompeten. Terlebih tools EaseUS Data Recovery Wizard ini bisa Anda dapatkan gratis.

Berikut ini adalah fitur yang dapat Anda nikmati jika memiliki EaseUS Data Recovery Wizard, diantaranya:

EaseUS Data Recovery Wizard

Bagaimana cara mendapatkan EaseUS Data Recovery Wizard Pro Gratis?

Untuk mendapatkan tools ini secara grais, Anda cukup menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan oleh EaseUS seputar tools Recovery ini melalui Fans Page Facebook EaseUS. Contohnya bisa Anda lihat pada gambar berikut:

cara mendapatkan EaseUS Data Recovery Wizard Pro Gratis

Kesempatan untuk mendapatkan license key EaseUS Data Recovery Wizard dan $10 sangat terbatas. Giveaway ini akan berlangsung selama 12 hari, terhitung mulai tanggal 14 November 2016 dan berakhir pada 25 November 2016. Dengan waktu yang sangat terbatas ini, Anda berkesempatan mendapatkan tools yang sangat bermanfaat ini secara gratis.

Semoga bermanfaat, jangan lewatkan kesempatan langka seperti ini!

Categories
Tutorial

Cara Install Remix OS (OS Berbasis Android Untuk PC)

Sudah banyak sekali emulator-emulator yang digunakan untuk menjalankan android di Windows. Ada BlueStack, KOPlayer, dan Remix OS. Untuk remix OS ini berbeda dengan emulator yang lainnya.

Remix OS ini merupakan virtual desktop Android yang berjalan di PC. Jadi kita seperti benar-benar menjalankan Android di komputer kita. Tidak seperti Bluestack dan KOPlayer yang berjalan di desktop Windows, jadi akan terasa berat.

Remix OS, OS Berbasis Android Untuk PC Atau Perangkat Non-Mobile

Recommended system requirements

Untuk menjalankan Remix OS, system minimum yang dibutuhkan adalah sebagai berikut:

  • Windows 7 (64-bit) or newer
  • Core i3 (Recommend Core i5 or Core i7) / No support for AMD Chipsets
  • 4GB RAM
  • 8GB Storage (Recommend 16GB)
  • Enabled Virtualization Technology in BIOS (Learn more: YouTube Tutorial OR Tutorial article)

Download dan Install Remix OS

Download Remix OS.

Anda bisa download filenya melalui torrent atau pun dengan cara biasa.

download-remix-os-player

Kalau saya sendiri pilih Mirror Downloads. Dan akan ada banyak pilihan file untuk di download. Pilih saja yang saya tandai di bawah ini.download-remix-os-player-2

Setelah download selesai, extract file tersebut. Lalu jalankan Remix_OS_for_PC_Installation_Tool-B2016080802.exe.

install-remix-os-player-tool

Buka file tersebut. Pilih file iso Remix OS. Klik Browse.

install-remix-os-player-tool-browse

Setelah itu pilih tempat instalasi Remix OS. Kalau saya, saya gabung dengan Windows. Jadi  type  Harddisk, drive C:\. Klik Ok.

install-remix-os-player-tool-ok

Akan diminta alokasi memori untuk Remix OS. Saya pilih 32 GB. Jadi maksudnya, Remix OS yang kita install nanti bisa menggunakan memori hingga 32 GB. Klik Ok.

install-remix-os-player-tool-system-size

Proses Install sedang berjalan.

install-remix-os-player-tool-installing-proses

Ketika instalasi selesai, klik Reboot.

install-remix-os-player-tool-finish

Windows akan me-restart, naah pada saat windows hidup kembali akan ada pilihan apakah ingin menjalankan Windows atau Remix OS. Kita pilih Remix OS.Remix OS

Remix OS akan melengkapi proses instalasi secara otomatis. Tunggu sebentar jangan sampai komputer mati. sampai Remix benar-benar sudah terinstall, kita baru bisa menggunakan Remix OS.

 

Categories
Tips

Cara Mengatasi Waktu Yang Tidak Sinkron Pada Dual Boot Windows dan Ubuntu

Dual boot sepertinya merupakan salah satu pilihan yang banyak disukai oleh orang yang ingin migrasi dari Windows ke Linux. Salah satu alasan dual boot yakni kita masih bisa menggunakan windows ketika kita migrasi ke linux.

Namun di sisi lain masih banyak kendala lain yang kita temui. Salah satunya yakni waktu yang ada pada Linux dan Windows tidak sinkron. Misal di Windows “12.00” di Linux bisa jadi masih jam “05.00”. Kita masih bisa mengatasi masalah sinkronisasi waktu ini ketika sedang online, namun tidak ketika komputer kita sedang offline.

Masalah ini terjadi dikarenakan sistem waktu yang digunakan oleh masing-masing sistem operasi. Di Windows menyesuaikan waktu dengan waktu yang ada di BIOS, sedangkan di Linux menggunakan sistem area waktu UTC/GMC.

Nah untuk mengatasi waktu yang tidak sinkron ini kita melakukan sedikit pengaturan registry pada Windows. Untuk langkah-langkahnya silahkan ikuti di bawah ini:

Pertama buka regedit dengan cara tekan tombol (Windows + R) ketik regedit, ok.

sinkron-waktu-dual-boot-windows-ubuntu

Lalu masuk ke directory HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\TimeZoneInformation.

sinkron-waktu-dual-boot-windows-ubuntu-2

Di bagiansebelah kanan, klik kanan di sembarang tempat, New > DWORD (32-bit), lalu kita beri nama “RealTimeIsUniversal”.

sinkron-waktu-dual-boot-windows-ubuntu-3

Diberi nama RealTimeIsUniversal.

sinkron-waktu-dual-boot-windows-ubuntu-4

Kemudian parameter tadi klik dua kali, beri value dengan nilai 1.

sinkron-waktu-dual-boot-windows-ubuntu-5

Dengan cara ini, waktu di Windows otomatis akan menggunakan sistem di BIOS + UTC.

Categories
Tutorial

Cara Shutdown Komputer Windows Tanpa Menginstall Update

Sering kali ketika kita sudah menyelesaikan pekerjaan dengan laptop, kita ingin mematikan laptop tersebut. Namun ada kalanya laptop yang akan di shutdown menginginkan pemasangan update terbaru karena biasanya saat sedang menggunakan terhubung ke internet. Ini sangat mengesalkan, kita harus menunggu beberapa saat sampai selesai pembaharuan.

Namun untuk menghindari hal tersebut, ada beberapa metode atau cara shutdown windows agar tidak melakukan pemasangan update. Salah satunya yakni, Anda harus berada pada desktop (Win + D), kemudian tekan tombol alt+F4. Lalu akan ada pilihan, pilih shutdown.

shutdown

Kemudian tekan Ok.

shutdown

Kita juga bisa mematikan laptop melalui lockscreen di Windows (Win + L). Kemudian tekan tombol power di sudut layar, pilih shutdown.

Shutdown

Kita juga menggunakan perintah command prompt untuk melakukan shutdown. Lakukan seperti di bawah ini. Tekan Win+R, kemudian ketik cmd, kemudian Ok.

shutdown -s -t 0

shutdown

Itulah cara alternatif untuk shutdown windows supaya menghindari update.

Selamat mencoba.

Categories
Tips

Cara Menyembunyikan File atau Folder ke Dalam Gambar di Linux

Pasti setiap orang memiliki file rahasia di komputer mereka masing-masing. Banyak sekali metode yang digunakan untuk menyembunyikan file-file tersebut agar tidak diketahui orang lain saat komputer sedang dipinjam. Ada yang menyembunyikan file rahasia tersebut dengan dimasukkan ke dalam folder yang sangat banyak sub-sub foldernya, atau dengan cara lain. Dengan cara demikian orang masih dapat mengetahui file tersebut dengan mencarinya.

Pernahkan Anda berfikir untuk menyembunyikan file rahasia tersebut ke dalam sebuah gambar? apakah bisa? bagaimana caranya?

Apabila Anda mengetahui cara menyembunyikan file rahasia ke dalam gambar, mungkin Anda akan memilih cara ini untuk dicoba. Caranya sangatlah mudah. Di Linux kita bisa melakukan cara ini.

Sebelum memulai, kita harus menyiapkan sebuah direktori yang di dalamnya berisi sebuah gambar (.png atau .jpg) dan juga file atau direktori yang ingin disembunyikan. Gunakan perintah cd untuk pindah ke direktori (nama direktori rahasia) yang berisi gambar dan file rahasia. Di dalam direktori tersebut terdapat gambar.jpg dan file.docx.

menyembunyikan file dalam gambar

$ cd Documents/rahasia

menyembunyikan file dalam gambar

Kita akan membuat file zip dari file yang akan disembunyikan. Untuk melakukannya ikuti perintah di bawah ini.

$ zip -r file_rahasia.zip file.docx

menyembunyikan file dalam gambar

Kemudian kita akan menggabungkan file yang sudah di kompres tadi dengan gambar.jpg, kita akan menggunakan perintah cat. Ikuti perintah di bawah ini.

$ cat gambar.jpg file_rahasia.zip > gambar_rahasia.jpg

menyembunyikan file dalam gambar

File gambar_rahasia.jpg akan terlihat di dalam direktori. Gunakan ls untuk melihat isi direktori. Anda dapat menampilkan gambar tersebut dengan iamge viewer seperti biasa. Sekarang Anda bisa menghapus file zip dan file yang disemebunyikan tadi.

$ rm file_rahasia.zip
$ rm file.docx

menyembunyikan file dalam gambar

Untuk mengakses file yang sudah disembunyikan tadi, Anda hanya perlu mengekstrak file yang sudah menjadi gambar.

unzip gambar_rahasia.jpg

menyembunyikan file dalam gambar

Categories
Review

Cara Unlock Layar Samsung-mu yang Terkunci dengan Dr.Fone – Android Lock Screen Removal

Membuka layar Samsung yang terkunci – Lupa pola lock screen menjadi salah satu masalah yang tidak jarang dialami pengguna smartphone dan lebih fatalnya banyak dari mereka yang tidak tahu cara mengatasinya. Namun jangan khawatir, di atikel ini saya akan beritahu Anda bagaimana caranya mengatasi masalah tersebut. 😀

Membuka layar Samsung yang terkunci

Ada beberapa metode yang dapat kita terapkan untuk mengunci smartphone kita, seperti menggunakan suara, kamera, kode angka, dan sebagainya. Namun yang paling populer adalah dengan metode pola. Karena memang lebih simpel dan fleksibel. Meski demikian, tidak sedikit pengguna yang lupa akan pola atau password yang ia buat sendiri. Nah, masalah terbesarnya adalah, kita tidak akan bisa melakukan aktivitas apapun di smartphone tersebut jika layar tidak terbuka. Kalau sudah begini, mungkin solusi yang sering kita dengar jika mengalami masalah ini adalah melakukan flash pada smartphone kita.

Namun, hal ini tentunya bukanlah hal yang kita inginkan. Selain menghapus semua aplikasi yang terinstall, masih ada kemungkinan juga semua data yang tersimpan akan ikut lenyap. Pastinya bukan pilihan yang tepat, kan?

Dr.Fone – Android Lock Screen Removal by Wondershare

Oke, banyak orang menyarankan untuk melakukan flash pada smartphone untuk mengatasi masalah tersebut dan kita tahu hal ini menyebabkan data kita hilang. Namun, disini saya akan mencoba menawarkan cara lain yang lebih aman dan menjamin keutuhan data Anda denga menggunakan Wondershare’s Dr.Fone for Android software. Ya, dengan software ini Anda bisa membuka / Unlock Samsung Screen Lock tanpa kehilangan data apapun yang tersimpan di dalamnya.

Dr.Fone merupakan software yang banyak digunakan untuk mengatasi berbagai masalah pada perangkat Android maupun iOS (coming soon). Salah satu fitur yang ditawarkan adalah Android Lock Screen Removal. Hanya butuh waktu sekitar 5 menit saja, aplikasi ini sudah bisa membuka Samsung Anda yang terkunci (untuk semua jenis pengaman). Selain itu, aplikasi ini juga didukung dengan tampilan antarmuka yang didesain sangat baik sehingga memudahkan penggunaannya.

Cara kerjanya sangat sederhana, aplikasi ini akan menghapus pola atau kunci yang telah diatur pada smartphone. Jadi, kita bisa setting ulang lagi sandi/pola/fingerprints/password untuk mengamankan ponsel.

Kelebihan Dr.Fone for Android

Dr.Fone for android hadir dengan berbagai kelebihan, di antaranya sebagai berikut:

  • Membuka Android Lock Screen dalam 5 menit
  • Mendukung beberapa metode penguncian layar, seperti pola, PIN, fingerprints, password, dll
  • Aplikasi ini hanya menghapus screen lock pada perangkat Android dan data Anda tidak akan terhapus.
  • Semua pengguna dapat dengan mudah menggunakan aplikasi ini, karena kemudahan navigasi dan didukung dengan antarmuka yang baik
  • Aplikasi ini bekerja dengan baik pada perangkat Samsung Galaxy S, Note, dan Tab series, dan beberapa device lainnya.
  • Dapat bekerja dengan baik pada windows 10
  • 100% aman

Software ini sangat cocok untuk dijadikan solusi, karena selain cepat dan mudah menggunakannya, data yang tersimpan pun tidak akan terhapus.

Cara Menggunakan Dr.Fone – Android Lock Screen Removal

Jika Anda masih bingung cara menggunakannya, berikut ini saya step by step tutorial cara menggunakan Dr.Fone – Android Lock Screen Removal. Sangat mudah dan cepat.

Step 1. Pilih “Android Lock Screen Removal”

Jalankan Dr.Fone untuk android dan klik menu “More Tools”, kemudian klik “Android Lock Screen Removal”.

Membuka layar Samsung yang terkunci

Pada “Android Lock Screen Removal” ini memungkinkan kita untuk menghapus PIN, pola, kata sandi, sidik jari. Hubungkan perangkat android Anda dan klik “Start” untuk memulainya.

Membuka layar Samsung yang terkunci

Step 2. Masuk ke “download mode pada perangkat Android”

Ikuti instruksi di bawah ini agar android masuk ke Download Mode.

  1. Matikan smartphone.
  2. Tekan dan tahan tombol tombol volume down + home+ power secara bersamaan.
  3. Tekan tombol volume up untuk masuk ke download mode.

Membuka layar Samsung yang terkunci

Step 3. Download recovery package

Ketika android sudah berada pada download mode, perangkat akan mulai mendownload paket recovery. Tunggu beberapa saat sampai selesai.

Membuka layar Samsung yang terkunci

Step 4. Menghapus Lock Screen Android Tanpa Kehilangan Data

Ketika paket recovery yang di-download tadi selesai, penghapusan lock screen Android akan dimulai. Proses ini tidak akan merusak data pada perangkat Android Anda. Setelah seluruh proses selesai, Anda dapat mengakses perangkat Android Anda tanpa memasukkan password apapun dan dapat melihat semua data Anda pada perangkat android sepuasnya.

Sangat mudah dan cepat untuk sekedar membuka lock screen. Jadi, jangan ragu untuk menggunkaan Wondershare’s Dr.Fone and experience Android Lock Screen Removal. Keamanan data terjamin serta tidak mengharuskan kita melakukan “flash” smpartphone.

Categories
Editorial

Penjelasan Lengkap Perbedaan Hibernate dan Sleep di Windows

Seperti yang kita ketahui, di setiap Sistem Operasi pastinya memiliki utilitas Power, entah itu Shutdown, Restart, Sleep, dan lainnya. Tetapi di Windows terdapat 2 buah utilitas Power yang bisa dibilang fungsinya hampir sama yakni menginstirahatkan komputer, Hibernate dan Sleep. Namun keduanya pasti memiliki perbedaan, oleh karenanya keduanya tidak disatukan. Lantas Apa perbedaan dari kedua utilitas tersebut?.

Sleep

Sleep merupakan keadaan dimana komputer menggunakan daya yang sangat rendah. kurang lebih mirip seperti kita sedang menonton film dan kita klik tombol Pause. Semua pekerjaan pada komputer dihentikan, dokumen dan aplikasi yang sedang terbuka disimpan dalam memori, sementara komputer dalam keadaan rendah daya. Secara teknis komputer masih tetap menyala, hanya saja dengan sedikit daya. Dengan begitu Anda bisa dengan cepat melanjutkan pekerjaan dengan normal.

Sleep sangat berguna ketika Anda ingin beristirahat sejenak dalam waktu yang singkat.

perbedaan hibernate dan sleep

Hibernate

Secara sekilah hibernate ini hampir sama dengan Sleep, tapi kita perhatikan, di sini dokumen dan aplikasi ang sedang berjalan disimpan di dalam RAM, di dalam RAM ini akan dicatat hal terakhir yang Anda lakukan. Itu semua memungkinkan komputer untuk mati sepenuhnya, dengan kata lain menggunakan daya 0. Ketika komputer dalam mode Hibernate, ketika komputer dihidupkan kembali akan melanjutkan pekerjaan terakhir Anda namun membutuhkan proses booting normal.

Hibernate bisa Anda gunakan jika Anda tidak menggunakan laptop dalam jangka waktu lama, namun ketika menghidupkan laptop, Anda ingin langsung melanjutkan pekerjaan.

Hibryd Sleep

Hibryd Sleep merupakan kombinasi dari sleep dan hibernate, dibuat untuk komputer desktop. Ketika dalam mode ini, dokumen dan aplikasi yang terbuka akan disimpan pada memori dan harddisk, dan komputer dalam keadaan daya rendah, yang memungkinkan Anda dapat menyalakan komputer dengan cepat dan melanjutkan pekerjaan.

Mode Hybrid  Sleep berguna untuk komputer desktop dalam kasus pemadaman listrik. Bila daya dihidupkan, Windows dapat mengembalikan pekerjaan Anda dari hard disk, jika memori tidak dapat diakses.

 

Categories
Tips

Cara Memperbaiki Otomatis Ketika Typo Menggunakan Perintah “cd” di Linux

Ketika kita menggunakan Linux, maka kita lebih banyak menggunakan terminal untuk menjalankan perintah-perintah yang mau dikerjakan. Itu dikarenakan Linux berbeda dengan Windows yang lebih instan.

Pernahkah Anda melakukan kesalahan pengetikan (tyoo) ketika menggunakan terminal? Sekali dua kali pasti pernah. Bahkan ketika ingin berpindah direktori misalnya, kita sering salah dalam menuliskan nama direktori yang diinginkan, sehingga membuat kita harus mengulang perintah yang sama kemudian memperbaikinya lagi. Sedikit merepotkan bukan?

Berbicara tentang hal itu, di dalam artikel ini, kita akan mengetahui cara bagaimana ketika kita salah mengetikan nama direktori, terminal yang ktia gunakan langsung mengoreksi otomatis yang membernarkannya. Jadi ketika kita salah dalam mengetik nama direktori, kita akan mendapatkan nama direktori yang benar. Caranya sangat mudah. Ikuti langkah-langkahna di bawah ini.

Pertama ketik perintah di bawah ini pada terminal Anda.

gedit ~/.bashrc

gedit ~/.bashrc

Akan membuka file .bashrc. Scroll ke paling bawah, dan tambahkan script di bawah ini.

shopt -s cdspell

Kalau sudah ditambah script tersebut, klik save, kemudian klik tombol exit.

file .bashrc

Untuk merasakan perubahan pengaturan yang telah dibuat di bashrc, Anda harus keluar dari sesi terminal dan logout.

exit terminal

Kemudian lihat pada gambar di bawah ini. Ketika kita melakukan kesalahan pada perintah cd, misalnya salah mengetik nama direktori, secara otomatis akan diperbaiki sehingga tidak ada kesalahan.

Auto Correct Terminal Linux

Ini merupakan tips sederhana, selamat mencoba.

Categories
Tutorial

Cara Praktis Upgrade ke Windows 10 Anniversary Update Menggunakan File ISO

Upgrade Windows 10 Anniversary Update (Version 1607) – Ada beberapa cara untuk bisa upgrade komputer kamu ke Windows 10 Anniversary Update, diantaranya melalui Windows Update, Upgrade Assistant, atau bisa memanfaatkan file ISO-nya. Namun, tidak sedikit dari kita yang masih minim koneksi, seperti saya yang masih harus menghemat kuota.. 🙂 Khawatirnya kalau stuck di tengah jalan saat proses download. Sehingga saya memutuskan untuk menggunakan file ISO-nya saja.

Disini saya akan bagikan ke Anda cara upgrade Windows 10 Anniversary Update menggunakan file ISO. Mengapa menggunakan File ISO?

Cukup menggunakan satu file (berarti sekali download saja) untuk meng-upgrade lebih dari satu device. Jika kita upgrade melalui cara lain, setiap device mesti men-download lagi untuk melakukan upgrade.

Selain itu, kita juga bisa memanfaatkan File ISO tersebut ketika ingin men-ginstall ulang komputer/laptop (tinggal dibuat bootable-nya saja). Praktis bukan?!

Kalau Anda juga ingin meng-upgrade ke Windows 10 Anniversary Update menggunakan File ISO, berikut ini langkah-langkahnya:

Pertama, pastinya kita harus memiliki File ISO-nya, Anda bisa download menggunakan Media Creation Tools di tautan ini.

Setelah mendapatkan file ISO-nya, langsung mount saja agar bisa diakses melalui mount drive.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Kemudian buka mount drive, kemudian double klik setup.exe untuk menjalankan programnya. Tunggu prosesnya ketika sedang me-load file windows.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Jika kamu memiliki koneksi internet yang baik, disarankan memilih opsi pertama “Downloads and Install Update“. Namun jika tidak masalah jika kamu memilih opsi yang kedua. Jika sudah, klik next.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Tunggu prosesnya juga…

Di bagian ini, klik Accept.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Lagi-lagi kita harus menunggu prosesnya yang tidak terlalu lama…

Di bagian ini, klik saja Install untuk mulai menjalankan proses upgrade.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Selama proses, komputer akan me-restart. Tunggu saja prosesnya sampai selesai, pastikan baterai laptop Anda tidak mati saat proses sedang berlangsung.

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Ketika selesai, Anda bisa login seperti biasa.

Versi windows 10 sudah berubah menjadi Version 1607 yang menandakan komputer Anda sudah terpasang Windows 10 Anniversary Update. Untuk mengeceknya, silahkan buka Run kemudian ketik winver, enter.

 

Upgrade Windows 10 Anniversary Update

Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat.

Categories
Tutorial

Cara Mudah Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10

Linux Bash Pada Windows 10 – Windows 10 baru saja merilis update terbarunya pada awal Agustus kemarin, atau lebih dikenal dengan sebutan Windows 10 Annyversary Update. Banyak perubahan yang dibawa bersama dengan update ini, salah satunya dengan menghadirkan fitur Linux Bash.

Linux Bash sendiri memungkinkan kita menjalankan perintah-perintah yang biasa kita gunakan pada terminal linux. Namun, secara default fitur ini belum aktif dan untuk mengaktifkannya kita perlu malakukan beberapa langkah.

Syarat untuk bisa menikmati fitur Linux Bash adalah komputer dengan OS Windows 10 Anniversary Update Version 1607 64-bit. Jadi, kalau OS Anda masih 32-bit, tidak akan bisa mengaktifkan fitur ini.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10

1. Klik tombol start kemudian pilih settings.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

2. Kemudian kita pilih tab Update & Security > For Developer. Kemudian alihkan cekbox pada Developer mode.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

3. Lalu buka control panel, lalu klik Programs > Turn windows features on or off.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

4. Beri tanda centang pada opsi Windows Subsystem for Linux (Beta), kemudian klik Ok.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

5. Anda akan diminta untuk me-restart komputer, maka pilih restart.

6. Setelah masuk ke windows lagi, buka command prompt. Lalu ketik perintah “Bash”. Tunggu sampai proses download dan install selesai.

7. Setelah selesai proses instalasinya, nanti akan diminta untuk memasukan username dan password. Dan Anda sudah bisa menggunakan Linux Bash untuk menjalankan beberapa perintah Linux.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

8. Kita juga bisa langsung menjalankan Linux Bash tanpa harus melalui command prompt, karena sudah ada launcher-nya sendiri. Ketik saja “bash” pada pencarian di start menu.

Cara Mengaktifkan Linux Bash Pada Windows 10 (2)

Jadi, bagi Anda yang ingin merasakan sensasi bermain-main dengan terminal Linux tapi belum ingin hijrah ke Linux, bisa manfaatkan fitur ini. Walaupun belum selengkap yang aslinya, tidak ada salahnya dicoba. Anda sudah coba?

Categories
Tips

Cara Menyimpan Pencarian di Windows Explorer Ke Quick Access

Seiring Berkembangnya Windows, sangat berdampak juga dengan perkembangan Windows Explorer, yakni File Manager Windows yang semakin banyak fiturnya. Banyak sekali fitur yang memudahkan kita untuk mencari suatu file dengan cepat. Seperti contohnya Quick Access, di dalam Quick Access ini tersimpan shortcut file dan folder yang pernah kita buka atau yang sering kita buka sebelumnya. Dengan Adanya Quick Access pastinya ketika kita ingin membuka file atau folder yang pernah kita buka, kita hanya perlu sedikit bergerak, yakni sekali klik langsung dapat menuju ke lokasi.

Selain Quick Access, di Windows Explorer juga terdapat fitur Pencarian File. Fitur ini juga sangat berguna ketika kita hendak mencari suatu file atau folder yang kita lupa menyimpannya dimana. Untuk menggunakannya cukup ketik sebuah nama file atau folder di kolom search di pojok kanan atas Windows Explorer.

Sekarang bagaimana jika kita ingin menyimpan hasi pencarian yang sudah kita buat tadi ke Quick Access, apakah bisa? Tentu bisa, akan sangat bagus jika kita menyimpannya di Quick Access. Jadi kita bisa melihat riwayat pencarian kita di Quick Access.

Cara Menyimpan Pencari ke Quick Access

Untuk langkah pertama, kita lakukan pencarian file atau folder seperti biasa yakni dengan menuliskan nama file atau folder di kolom pencarian.

Kalau sudah, klik tab Search -> Save Search.

save Search wuick access

Dengan begitu kita sudah membuat sebuah history pencarian dalam sebuah folder Search. Folder tersebut belum di-pin di Quick Access. Untuk pin folder tersebut ke Quick Access, terlebih dahulu kita menuju lokasi folder Serach tersebut. Pergi ke C:/Users/<username>, nah dalam folder ini kita akan menemukan Folder Search yang jika dibuka isinya adalah pencarian yang sudah disimpan. Klik kanan pada folder tersebut lalu Pin to Quick access.

save Search wuick access

Maka di dalam Quick Access akan terlihat folderSearch yang berisi pencarian yang sudah disimpan.

save Search wuick access

Untuk selanjutnya, ketika Anda ingin menyimpan pencarian yang lain, Anda bisa dengan mudah drag & drop shortcut pencarian ke folder Search tersebut. Seperti pada gambar di bawah ini.

save Search wuick access

Maka akan terdapat shortcut di dalam folder Search.

save Search wuick access

Untuk lebih cepat dalam mengakses, kita masih punya Start Menu yang bisa di-pin shortcut. Pilih salah satu pencarian yang tersimpan, klik kanan, lalu pilih Pin to Start.

save Search wuick access

Maka di Start Menu akan terlihat shortcut pencarian yang baru kita pin tadi.

save Search wuick access

Itulah cara yang mudah yang bisa kita lakukan untuk menyimpan hasil pencarian Windows Explorer di Quick Access. Selamat mencoba.

Categories
Tutorial

Penjelasan Lengkap Cara Membuat Batch Script Di Windows

Apakah Anda sudah mengetahui bagaimana cara menggunakan command prompt (CMD) di Windows? Jika Anda sudah mengetahuinya, itu merupakan bekal yang cukup bagi Anda untuk membuat batch script. Batch Script (file Batch) merupakan sebuah daftar perintah yang pada dasarnya berjalan di command prompt, kita bisa menjalankan beberapa perintah sekaligus hanya dengan dua kali klik. Ini sangat effisien ketika Anda sering menggunakan beberapa perintah yang sama, daripada harus menulisnya berulang kali lebih kita buat batch script-nya saja.

File Batch

File batch merupakan file yang memiliki extensi .bat. Kita dapat membuatnya dengan menggunakan notepad atau text editor lainnya. Contoh batch file yang paling sederhana seperti di bawah ini:

ECHO OFF
ECHO Hello World
PAUSE

Selanjutnya simpan file tersebut dengan nama hello.batch, ubah save as type menjadi all files.

batch file

Sekarang Anda sudah berhasil membuat file .bat yang sangat sederhana. Klik dua kali pada file hello.bat, maka akan muncul cmd dan sudah berisi “Hello World”.

ECHO OFF -> Membersihkan tulisan perintah di layar.
ECHO Hello World -> Mencetak tulisan “Hello World”
PAUSE -> Fungsi yang digunakan supaya program tidak berakhir ketika semua perintah telah dijalankan, dan program akan selesai ketika kita menekan sembarang tombol. Ketika perintah PAUSE tidak ditambahkan, maka program akan langsung keluar setelah ECHO Hello World dieksekusi.

batch file hello

Menulis Batch Script Yang Lebih Kompleks

Setelah berhasil membuat batch script yang sangat sederhana, selanjutnya kita akan membuat file bat yang lebih kompleks. Tujuannya adalah untuk menjalankan berbagai perintah command line yang sering kita gunakan.

Misalnya, saya sering menggunakan perintah untuk testing jaringan seperti PING, tracert, dll. Maka di dalam file .bat nya nanti kita akan menulis perintah-perintah tersebut. Misalnya untuk tes koneksivitas, biasanya saya menulis perintah “ping google.com”, dan “tracert google.com” untuk menjalankan traceroute ke google.com untuk melihat apakah ada kendala dijalan atau tidak.

Dengan file .bat kita bisa menjalankan kedua perintah tersebut hanya dengan dua kali klik. Sangat praktis.

ipconfig /all
ping google.com
tracert google.com
PAUSE

Ketika dijalankan akan seperti di bawah ini. Dalam script di atas kita tidak menggunakan “ECHO OFF”, sehingga kita masih dapat melihat perintah yang ditulis seperti “ping google.com”.

batch file tes

Untuk melihat letak perbedaan saat kita menulis atau tidak menulis “ECHO OFF”, kita edit file tadi dengan menambahkan “ECHO OFF” di baris pertama.

ECHO OFF
ipconfig /all
ping google.com
tracert google.com
PAUSE

Save, dan jalankan kembali dengan klik dua kali, maka yang terlihat seperti di bawah ini. Sudah tidak terlihat lagi perintah seperti “ping google.com”, file langsung mengeksekusi perintah tersebut.

batch file tes dengan echo off

Sekarang kita tambahkan lagi, bagaimana supaya hasil dari semua perintah-perintah tersebut disimpan dalam sebuah file. Kita hanya menambakha perintah ” >> result.txt”, buat scriptnya seperti di bawah ini. Maka akan secara otomatis ada file result.txt tersebut.

ECHO OFF
ipconfig /all  >> results.txt
ping google.com  >> results.txt
tracert google.com  >> results.txt
PAUSE

batch file hasil

Pada dasarnya Anda masih bisa melakukan lebih banyak dari ini, Anda bisa menghapus sebuah file dengan batch script. Ini hanya sebagai dasar, dengan perintah yang sudah kita buat di atas, itu bisa meminimalisir waktu kita untuk testing konektivitas jaringan kita apakah terputus atau tidak.

Selamat mencoba.