Categories
Uncategorized

Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

Game Legendaris GTA V Dirilis – Siapa sih yang tidak kenal dengan game legendaris ini? GTA (Grand Thef Auto), yah, game yang sudah tenar sejak jamannya PS 2 ini menurut saya memang pantas ditunggu-tunggu perilisan versi terbarunya. Walaupun agak telat mengabarkan berita ini, tapi tidak apalah.

Game yang mengeksplor kota Los Santos dan Baline Country ini hadir dengan resolusi hingga 4K Ultra-HD. Mungkin bagi kamu para gamers yang mengagumi kualitas grafik tinggi, sangat menunggu-nunggu perilisan GTA V ini. Selain kita akan dimanjakan dengan grafik yang ditawarkan GTA V ini, jalan cerita yang dibawakan oleh game ini juga pastinya sangat menarik.

Berdasarkan kabarnya, kamu juga dapat memainkan GTA V ini secara online dengan jumlah player hingga 30.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Berikut ini screenshoot dari GTA V untuk PC:

Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

 Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

Game Legendaris GTA V Dirilis, Inilah Spesifikasi Minimum PC yang Dibutuhkan

Spesifikasi yang diperlukan (System Requirements) GTA V

Nah, bagi kamu yang tertarik untuk memainkan gam GTA V ini di PC, kamu harus menyiapkan minimal spesifikasi seperti berikut:

  • OS: Windows 8.1 64-Bit, Windows 8 64-Bit, Windows 7 64-Bit Service Pack 1, Windows Vista 64-Bit SP2
  • Processor: Intel Core 2 Quad CPU Q6600 @ 2.40GHz  / AMD Phenom 9850 Quad-Core Processor @ 2.5GHz
  • Memory: 4GB
  • Video Card: NVIDIA 9800 GT 1GB / AMD HD 4870 1GB (DX 10, 10.1, 11)
  • Sound Card: 100% DirectX 10 compatible
  • HDD Space: 65GB 
  • DVD Drive

Dan spesifikasi yang direkomendasikan oleh Rockstar Games sendiri untuk memainkan Game GTA V ini dengan puas adalah sebagai berikut:

  • OS: Windows 8.1 64-Bit, Windows 8 64-Bit, Windows 7 64-Bit SP 1
  • Processor: Intel Core i5 3470 @ 3.2GHZ / AMD X8 FX-8350 @ 4GHZ
  • Memory: 8GB
  • Video Card: NVIDIA GTX 660 2GB / AMD HD7870 2GB
  • Sound Card: 100% DirectX 10 compatible
  • HDD Space: 65GB 
  • DVD Drive

Untuk harga, saya cek di Steam, mereka memasang harga Rp 546.000. Saya rasa sangat cocok yah harganya dengan kualitas yang ada.

Nah, jika kamu sangat antusias dengan game ini, lihat tuh spesifikasi minimumnya masih tergoglong standar loh. Hanya saja mungkin kamu harus menyediakan space kosong di hardisk kamu. Mungkin harus merelakan game lain yang sudah terinstall atau lebih baik membeli lagi yang baru.

Categories
Uncategorized

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya – Motherboard atau mainboard atau sering disebut juga papan induk adalah sebuah papan sirkuit tempat semua perangkat keras komputer saling terhubung. Bisa dibilang motherboard ini merupakan pusat penghubung dari semua perangkat keras komputer yang ada. 

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Bicara soal motherboard, ternyata tidak jarang loh orang masih salah menyebutkan nama bagian ataupun fungsi dari komonen yang ada pada motherboard tersebut, terlebih bagi mereka yang masih awam dan sama sekali enggan berurusan dengan perangkat keras.

Memang sih, setiap motherboard memiliki bentuk bahkan susunan yang sedikit berbeda. Tapi hal itu jangan sampai menjadi alasan untuk tidak mengetahui nama komponen yang ada pada motherboard.

Nah, untuk meminimalisir masalah tersebut, pada artikel ini saya akan memaparkan sedikit mengenai bagian-bagian yang ada pada motherboard dan menjelaskan fungsi dari setiap komponen yang ada.

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Socket Prosessor / CPU Socket

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Socket Prosessor merupakan tempat dimana prosessor terpasang. Kalau dilihat secara fisik, area dari socket prosessor ini selalu dikelilingi oleh 4 lubang untuk penyangga Heatsink Fun, karena Prosessor sangat memerlukan penghantar panas saat bekerja.

Pemilihan motherboard sebaiknya mempertimbangkan dengan jenis socket prosessor yang terpasang, karena socket tersebut tidak dapat dipasang oleh sembarang prosessor. Karena satu jenis prosessor sudah memiliki socketnya masing-masing, dan tidak dapat dipasang ke socket lain.

Misalnya, ketika kamu membeli motherboard dengan socket prosessor untuk AMD, jangan harap kamu bisa menggunakan motherboard tersebut dengan prosessor Intel, karena socket yang digunakan jelas berbeda. Jadi, salah satu tips saat membeli motherboard adalah memperhatikan jenis socket prosessor yang ada, usahakan socket tersebut support dengan prosessor yang terbaru.

Slot Memory

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Secara fisik, bentuknya memanjang, sesuai dengan panjang RAM. Pada umumnya posisi slot memory ini bersebelahan dengan socket prosessor, dan biasanya jumlahnya lebih dari satu slot. Disinilah RAM dipasang.

Ingat, setiap jenis RAM (DDR, DDR2, DDR3) memiliki jenis slotnya tersendiri, jadi jangan sembarangan membeli RAM, harus sesuai dengan slot memory yang ada pada motherboard.

Slot IDE dan Slot SATA

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Kedua slot ini berbeda bentuknya, tetapi memiliki fungsi yang sama, yaitu untuk penghubung Hardisk atau CD-ROM ke motherboard. Ciri fisk dan slot IDE adalah bentuknya yang agak memanjang, menyesuaikan dengan kondisi fisik kabel data IDE. Sedangkan untuk slot sata, bentuk fisiknya lebih kecil, dan tidak terlalu memakan tempat, karena kabel data SATA juga bentuknya relatif kecil.

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Slot IDE umumnya dapat ditemukan di motherboard lama, bukan berarti tidak ditemukan pada motherboard sekarang. Tapi pada umumnya kebanyakan motherboard sudah mulai menggunakan SATA dan meninggalkan IDE. Jadi, kalau pilih motherboard usahakan yang memiliki slot SATA, karena hardisk IDE juga sudah jarang yang menjual (kecuali bekas).

Slot AGP dan PCI Express x16

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Kedua slot ini fungsinya adalah sebagai tempat dipasangnya VGA Card atau Graphic Card. Kedua slot ini berbeda jenisnya, AGP adalah jenis lama dan sudah jarang ditemukan di motherboard jenis baru. Kebanyakan motherboard sudah pada menggunakan slot PCI Express untuk penghubung dengan kartu grafis.

Posisi slot ini pada umumnya berdekatan dengan slot PCI, bahkan hampir sejajar. Standarnya, slot AGP dan PCI Express ini jumlah hanya satu per motherboard. Bentuknya sama-sama memanjang, karena menyesuaikan VGA Card.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Slot PCI dan PCI Express x1

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

 

Slot ini digunakan untuk memasang berbagai macam peripheral tambahan. PCI Express yang disini berbeda dengan yang saya sebutkan sebelumnya, karena yang pada bagian ini bentuknya lebih kecil.

PCI Express ada dua macam, yaitu PCI Express x16 (untuk VGA Card) dan PCI Express x1 (untuk peripheral tambahan).

Slot PCI ini biasanya tersedia lebih dari satu slot, karena untuk mengantisipasi banyaknya peripheral tambahan yang terpasang nantinya.

BIOS

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

BIOS (Basic Input Output Sistem) merupakan sebuah chip yang berfungsi sebagai pengontrol perangkat keras yang terpasang pada komputer. BIOS bertanggung jawab atas kesiapan komputer dalam melakukan booting dengan mengecek hardware yang terpasang pada komputer.

Saat ini, BIOS sudah mulai digantikan dengan UEFI yang hadir dengan teknologi yang lebih canggih. Secara fisik bentuk dari BIOS atau UEFI ini seperti chip, tempatnya pun tidak menentu di setiap jenis motherboard. Tetapi biasanya terdapat bacaan BIOS atau nama produsennya pada alasnya.

Battery CMOS

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Battery CMOS (Complimentary Metal Oxide Semicondutor) merupakan sebuah battery kecil yang digunakan untuk memberi daya pada BIOS dan juga untuk menyimpan semua settingan yang ada pada BIOS. Bentuk seperti battery jam tangan, hanya saja bentuknya yang lebih besar.

Dengan mencabut battery tersebut dari motherboard, itu sama saja kita mengatur ulang settingan BIOS ke pengaturan default, karena semua data yang tersimpan pada battery CMOS tersebut akan hilang. Jadi, jika kamu lupa password BIOS kamu, cabut saja battery  CMOS.

Power Connector

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Connector ini tidak kalah penting dari yang lainnya. Connector ini menghubungkan motherboard dengan power supply agar motherboard bisa mendapatkan daya listrik. Biasanya berjumla 20-24 pin.

I/O Ports

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Bagian ini biasanya dapat kita gunakan dari luar casing. Merupakan kumpulan port sebagai input maupun output data komputer. Terdiri dari USB, LAN, VGA, SERIAL, PS/2. Untuk lebih jelasnya kamu baca di link ini:
Macam-macam port Input dan Output Motherboard

Pin Kabel Front Panel

Bagian-Bagian Komponen Motherboard dan Fungsinya

Bentuknya seperti jarum-jarum, digunakan untuk memasang tombol power, restart, led power dan led hardisk. Untuk memasang kabel-kabel yang ukurannya sangat kecil ini, kita biasanya dibantu dengan bacaan yang ada disekitar pin front panel di setiap motheboard.

Itu tadi adalah beberapa bagian komponen motherboard yang bagi saya sangat penting untuk kamu ketahui keberadaan dan fungsinya. Bukan berarti komponen lain yang tidak saya sebutkan tidak penting, tapi karena komponen-komponen di atas inilah yang sering kita guanakan. Semoga bermanfaat.

Categories
Uncategorized

Kriteria Laptop yang Cocok Untuk Pelajar dan Mahasiswa

Kriteria Laptop yang Cocok Untuk Pelajar dan Mahasiswa – Bagi pelajar ataupun mahasiswa masa kini, memiliki laptop memang belum teramat wajib, tapi akan lebih baik jika memiliki laptop sendiri. Tidak perlu yang bagus-bagus, tidak harus dengan spesifikasi yang wah. Kenapa? Karena kebutuhan pelajar atau mahasiswa pada umumnya hanyalah sebatas untuk pengetikan saja.

Bagi kamu para pelajar, mahasiswa, atau bahkan orang tua
yang ingin membelikan putra-putrinya laptop, harus selektif memilih laptop yang pas. Ingat ya, tidak harus mahal ataupun memiliki spesifikasi tinggi. Beberapa kriteria laptop di bawah ini, saya rasa sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan pelajar atau mahasiswa pada umumnya.

Kriteria Laptop yang Cocok Untuk Pelajar dan Mahasiswa

Kriteria Laptop Untuk Pelajar dan Mahasiswa

Baterry tahan lama

Sumber daya listrik adalah yang paling utama. Baik pelajar ataupun mahasiswa, tentunya sering menggunakan laptop secara mendadak bahkan tidak peduli kalau tempat tersebut tidak memiliki sumber listrik (stop kontak).

Selain itu, akan sangat repot jika baterry laptop kita sudah dalam kondisi terburuk. Misalnya harus dicas terus kalau ingin menghidupkan laptop, tentu dalam kondisi ini kita harus menyediakan charger dimanapun kita berada. Tidak masalah jika selalu tersedia, karena ada kalanya kita lupa membawa charger laptop.

Nah, salah satu cara untuk mengantisipasinya tentu laptop yang dimiliki harus hemat baterry. Jadi, enjoy saja meskipun ingin menggunakan laptop di bawah pohon sekalipun.

Dimensi dan berat

Tingkat mobilitas dan aktivitas pelajar/mahasiswa sangatlah tinggi. Tentunya hal ini harus didukung dengan kondisi laptop yang mereka miliki. Laptop dengan dimensi yang tidak terlalu besar dan ringan adalah pilihan yang tepat.

Saya pun sangat senang dengan kriteria laptop seperti ini, karena aktivitas yang kita lakukan bisa menjadi lebih terbantu. Saya merekomendasikan laptop yang memiliki dimensi tidak lebih dari 15 inci dan berat yang tidak lebih dari 2 Kg.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Ukuran Layar

Ukuran layar juga tidak kalah pentingnya. Bagi saya ukuran layar yang cocok bagi pelajar ataupun mahasiswa adalah 13-14 inci. Tidak terlalu besar dan kecil. Ukuran layar yang berada di bawah 12 inci tentunya akan menyulitkan dalam penglihatan kita, dan ini tentunya akan menyulitkan kita juga dalam bekerja.

Sedangkan untuk layar laptop dengan ukuran lebih dari 15 inci memang sangat bagus, kita dapat melihat layar dengan nyaman karena lebih jelas. Namun secara fisik, ukuran layar yang seperti ini akan mempengaruhi dimensi dan berat laptop tersebut. Sedangkan kita tidak menginginkan laptop yang terlalu besar dan berat demi mendukung kegiatan-kegiatan yang ada.

Jadi, yang saya sarankan adalah laptop dengan ukuran layar 13-14 inci. Lebih besar sih lebih baik, tapi konsekuensinya lebih berat juga.

Keyboard dan Mouse 

Bila dilihat dari lingkungan kegiatan pelajar/mahasiswa sangat berbeda dengan mereka pegawai kantoran yang memiliki ruangan terang dan meja yang nyaman. Pelajar/ mahasiswa terkadang tidak terlalu memperhatikan tempat, mereka kerap melakukan kegiatan dimanapun sekalipun tanpa meja kerja yang nyaman atau ditempat-tempat dengan intensitas cahaya yang minim, seperti di kantin.

Jika kondisinya seperti ini, saya sangat merekomendasikan untuk memilih laptop dengan kondisi keyboard yang nyaman untuk mengetik, dan bila perlu pilih yang keyboardnya memiliki lampu backlight agar dapat melihat karakter dengan jelas meski di tempat minim cahaya. Dan untuk mouse, saya sarankan untuk menambahkan mouse wireless agar lebih nyaman melakukan pekerjaan.

Koneksi jaringan

Saya rasa untuk koneksi jaringan, kita tidak perlu khawatir, karena kebanyakan laptop sekarang sudah dilengkapi dengan koneksi via kabel dan juga wireless. Dan hal ini tentunya sudah cukup untuk kebutuhan mahasiswa.

Dengan kriteria laptop di atas, saya rasa kebutuhan pelajar dan mahasiswa sudah dapat terpenuhi. Jadi, tidak perlu lagi memikirkan laptop dengan spesifikasi yang wah (prosesor yang tinggi, vga dengan kualitas tinggi, touchscreen, dan lain-lain), toh pekerjaan kita sudah dapat dibebankan pada kriteria di atas tadi.

sumber gambar: Google Image

Categories
Learn

Apa itu GPT? Apa Perbedaannya Dengan MBR?

Apa itu GPT? Apa Perbedaannya Dengan MBR? – Mengatur partisi merupakan hal penting yang harus dilakukan pada hardisk, entah itu ketika baru membeli komputer ataupun baru upgrade hardisk. Saat ini terdapat dua macam tabel partisi, yaitu MBR dan GUID. Sebelumnya saya sempat membahas mengenai MBR, yang bisa Anda baca pada link di bawah ini.

[Baca]: Apa Itu Master Boot Record (MBR)?

Untuk GPT, saya akan membahasnya pada artikel ini. Pasti banyak yang bertanya-tanya apa itu GPT? Bedanya dengan MBR apa? Nah, bermaksud menjawab pertanyaan semacam itu, di artikel ini akan saya bahas mengenai GPT. Dan akan saya tambahkan beberapa mengenai MBR yang mungkin belum sempat dibahas.

Apa Itu GPT (GUID Partition Table)?

Sebenarnya GPT ini merupakan bagian dari EFI system, yang mana GPT ini mendefinisikan standar layout tabel partisi pada hardisk yang menggunakan Global Unique Identifier. Karena banyaknya keterbatasan yang dimiliki oleh MBR, banyak perangkat komputer modern yang mulai beralih ke GPT.

Batasan MBR Disk dan GPT Disk

GPT disk hadir dimaksudkan untuk menggantikan peran MBR yang masih memiliki beberapa kekurangan. Pada MBR, hardisk memiliki batasan limit yang bisa dibilang sangat kecil untuk saat ini, yaitu hanya 2,2TB saja. Kita semua tau kalau saata ini kebutuhan penyimpanan data sangat besar dan akan terus meningkat, selain itu sudah banyak produsen hardisk yang menawarkan space lebih dari 2 TB. Tapi percuma saja kalau kita membeli hardisk dengan space lebih dari 2 TB tetapi masih menggunakan MBR. Selain kapasitas, pembagian partisi pada MBR hanya membolehkan 4 tipe primary saja.

GPT disk mendukung penyimpanan hingga 9,4 ZB dengan dukungan partisi primary yang bisa mencapai 128 partisi.

Pada MBR, informasi mengenai partisi dan lokasi file sistem operasi berada pada sektor pertama dari disk tersebut. Baik firmware ataupun sistem operasi, mereka sangat bergantung pada sektor pertama disk tersebut untuk bisa bekerja dengan normal. Namun, dengan model yang seperti ini, jika sektor pertama pada MBR disk ini corrupt, kemungkinan kehilangan akses data bisa terjadi.

Bermaksud mengatasi hal serupa, GPT mengembangkan sistem pengelolaannya. Dalam GPT, informasi mengenai disk ditiru tidak hanya sekali saja bahkan lebih. Dengan begini disk tersebut masih dapat bekerja dengan baik, meskipun sektor pertama disk rusak.

Apa itu GPT? Apa Perbedaannya Dengan MBR?Apa Saja Perbedaan MBR Disk dan GPT Disk?

Dari uraian di atas, sebenarnya kita sudah dapat memahami beberapa perbedaan yang ada di MBR dan GPT. Nah, untuk lebih jelas lagi saya akan membuatkan list dan beberapa tambahan sebagai berikut:

  1. MBR hanya men-support 4 partisi primary, GPT jauh lebih banyak yaitu bisa sampai 128 partisi primary.
  2. Kapasitas penyimpanan MBR sangat terbatas, yaitu 2 TB saja. Sedangkan GPT bisa sampai 9,4 ZB.
  3. Pada partisi MBR, jika kita ingin menggunakan lebih dari 4 partisi, kita harus mengorbankan satu partisi primari untuk dijadikan extended, baru kemudian bisa membuat banyak partisi logical. Untuk di GPT, kita tidak perlu melakukan hal seperti itu.
  4. Pada MBR hanya sektor pertama saja yang menyimpan informasi mengenai partisi dan sistem operasi.Tetapi di GPT, informasi tersebut dibackup lebih dari satu kali, sehingga meminimalisir akibat jika sektor pertama rusak.
  5. MBR dapat digunakan oleh semua OS. Hanya sistem operasi windows XP 64bit dan windows yang kompatibel saja yang dapat menjalankan GPT.
  6. Untuk dukungan booting 32-bit di GPT, hanya dimiliki oleh windows 8. Sedangkan sistem operasi lain seperti Windows 7, Vista, tidak memiliki dukungan booting 32-bit dari GPT.

Semoga bermanfaat. sumber

Baca juga:

Categories
Uncategorized

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

6 Hardware PC yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa Serta Tips Membelinya – Pemilihan hardware atau perangkat keras PC yang cocok untuk mengemban pekerjaan kita sehari-hari adalah hal sangat penting. Jadi, bagi kamu yang ingin membeli atau merakit sendiri komputer/PC sebaiknya berhati-hati saat akan memilih hardware (perangkat kerasnya), atau kamu akan menyesal.

Menurut saya, ada beberapa hardware pada komputer yang dapat mempengaruhi performa dan stabilitas komputer tersebut. Beberapa diantaranya adalah Motherboard, Prosessor, RAM, Power Supply, Graphic Card, dan Hardisk. 

Keenam hardware tersebut bisa dibilang perannya sangat penting terhadap kinerja komputer. Nah, agar tidak keliru saat membelinya, pada artikel ini saya akan memberikan tips membeli keenam hardware tersebut. Semoga tips yang saya berikan ini dapat bermanfaat.

Motherboard

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Memang sih, motherboard ini tidak mempengaruhi kinerja komputer secara signifikan. Tetapi mengapa saya memasukan motherboard dalam daftar ini? Ya, seperti yang kita ketahui, motherboard merupakan papan iduk dari komputer, dimana setiap hardware terpasang pada motherboard, seperti prosessor, RAM, graphic card, dan lain-lain.

Nah, sebagai papan induk, jenis motherboard yang kita beli nantinya akan menentukan hardware apa saja yang dapat terpasang. Karena setiap hardware tidak selalu memiliki slot yang sama di motherboard. Misalnya, RAM. RAM ini banyak jenisnya seperti DDR, DDR2, DDR3, dan sebagainya. Tentu setiap jenis RAM ini memiliki tipe slot yang berbeda. Jadi, jika motherboard yang kamu beli hanya menyediakan slot untuk RAM DDR2, kamu tidak akan pernah bisa merasakan ketangguhan RAM DDR3.

Oleh karena itu, kita harus memperhitungkan juga hardware apa saja yang nantinya bakal kamu gunakan di komputer kamu.

Jangan Sembarangan Memilih Prosessor

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Pemilihan prosessor juga penting, mengingat semua pengolahan berpusat di prosessor. Dalam membeli prosessor ini, yang pertama harus kamu pertimbangkan adalah digunakan untuk apakah komputer kamu nantinya. Apabila digunakan untuk bermain game atau kegiatan yang berhubungan dengan multimedia, disarankan untuk membeli Intel Core-i3 keatas. Namun, jika untuk keperluan kantoran biasa, yang tidak memerlukan resource besar, Intel Dual Core juga sudah cukup.

Namun yang paling penting untuk diperhatikan saat membeli prosessor adalah dukungan slot yang ada pada motherboard. Pastikan socket prosessor yang kamu beli itu cocok dengan yang ada pada motherboard atau tidak. Jika kamu sudah membelinya dan ternyata tidak cocok, ya sama saja kamu  buang-buang uang.

RAM Juga Penting

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Kamu harus lebih pintar dalam memilih RAM yang cocok dengan komputer kamu. RAM dengan kapasitas lebih besar tidak selalu lebih powerful dengan kapasitas dibawahnya. Pernyataan yang mengnggap RAM 8GB lebih powerful daripada 4GB tidaklah sepenuhnya benar, karena RAM juga memiliki kecepatan proses data. Sama seperti prosessor, setiap RAM memiliki kecepatan yang berbeda-beda.

Kamu bisa melihat berapa kecepatan yang dimiliki oleh RAM pada label yang berada di kepingannya. Format penulisannya biasanya seperti ini, V-GEN DDR3 4GB PC-10600. Kamu lihat saja angka di bagian PC, apabila tinggi, berarti memiliki kecepatan yang tinggi dan mampu memproses data dengan cepat.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Jika kamu memasang dua keping RAM pada motherboard kamu, dan ternyata kedua RAM tersebut memiliki kecepatan yang berbeda, maka motherboard-lah yang akan menyesuaikan kedua RAM terseubut agar nantinya dapat berjalan dengan stabil.

Sebelum membeli RAM atau ingin menambahkan RAM pada komputer kamu, pastikan dulu maksimal dukungan motherboard kamu terhadap RAM. Karena ada motherboard yang hanya mendukung sampai 4GB saj, sehingga tidak bisa kita upgrade sampai 8GB.

Jangan Remehkan Power Supply

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Power supply adalah pintu masuknya listrik ke komputer komputer. Power supply merupakan penyuplai listrik bagi komponen komputer lainnya. Power supply juga bisa dikatakan hardware yang riskan akan kerusakan. Biasanya power supply yang sudah satu paket dengan casing saat membelinya, itu merupakan power supply standar. Bisa dibilang hanya pelengkap saja.

Saya pernah mengalami kejadian menyedihkan dengan power supply.  Ketika itu saya masih menggunakan power supply bawaan casing. Nah, saat itu saya menambahkan 1 buah hardisk di komputer saya, sehingga total hardisk ada dua yang terpasang di komputer. Apa yang terjadi setelah saya tambah hardisk? Terkadang PC saya tidak mau menyala. Bisa menyala, tetapi hanya satu hardisk saja yang terdeteksi.

Untuk memperoleh kinerja yang lebih baik, sebaiknya kamu membelinya sendiri, tentunya dengan spesifikasi yang sesuai kebutuhan. Ingat, semakin besar hardware yang ada di komputer, maka semakin besar juga daya yang dibutuhkan. Power supply memiliki batasan output daya yang juga terbatas. Jadi, pintar-pintar memilih power supply.

Video/Graphic Card

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Kebanyakan orang membeli VGA atau Graphic Card dengan alasan ingin merasakan kelancaran bermain game atau kualitas gambar yang baik (untuk multimedia). Ingat ya, kamu jangan terpengaruh dengan kapasitas besar dengan harganya yang murah, karena itu tidak menjami kualitas dari graphic card tersebut.

Perhatikan juga jumlah bit-nya. Saya lebih suka memilih Graphic card berkapasitas 512MB dengan arsitektur 128-bit ketimbang kapasitas 1GB dengan arsitektur 64-bit. Selain itu, pastikan juga kalau VGA yang akan dibeli cocok atau kompatibel dengan motherboard yang ada.

HDD Sebagai Penentu Kecepatan Read/Write

6 Hardware yang Paling Berpengaruh Terhadap Performa PC Serta Tips Membelinya

Hardisk memiliki tipe, seperti IDE/ATA dan SATA. Saat ini kebanyakan orang lebih memilih menggunakan jenis SATA daripada ATA, karena kecepatan read/write yang dimiliki oleh hardisk jenis SATA lebih besar dibanding ATA. Dan juga SATA ini dibagi lagi menjadi SATA1, SATA2, SATA3. Jenisterbaru dari SATA memiliki kecepatan paling besar daripada yang lainnya.

Standar kecepatan HDD adalah 5400RPM, namun ada juga yang mencapai kecepatan red/write 7200RPM. Untuk kebutuhan kantoran, saya rasa HDD dengan kecepatan 5400RPM sudah cukup. Bagi kamu yang suka ngegame atau kegiatan multimedia disarankan menggunakan HDD dengan kecepatan 7200RPM, dan lebih baik lagi jika menggunakan SSD.

Baca: Perbedaan Paling Mengejutkan Antara HDD dengan SSD

Itulah 6 hardware yang menurut saya memiliki pengaruh besar terhadap performa dan stabilitas pada PC.  Jadi, pintar-pintarlah dalam memilih hardware yang cocok untuk keperluan. Semoga bermanfaat.

Baca Juga:

Categories
Uncategorized

Apa itu UEFI dan Apa Saja Kelebihan dan Kekurangannya?

Apa itu UEFI dan Apa Saja Kelebihan dan Kekurangannya -UEFI (kependekan dari Unified Extensible Firmware Interface) merupakan standar antarmuka firmware terbaru untuk PC yang dirancang dengan tujuan menggantikan firmware lama, yaitu BIOS (Basic Input/Output System).

Apa itu UEFI dan Apa Saja Kelebihan dan Kekurangannya?

Intel adalah pihak pertama yang mengembangkan teknologi ini, dengan nama EFI. Namun seiring berjalannya waktu, sebuah grup yang beranggotakan 140 perusahaan di dunia mengambil alih pengembangan teknologi EFI ini, dan mereka menamainya sebagai Unified EFI atau disingkat UEFI.

Fungsinya tidak jauh berbeda dengan BIOS. UEFI juga berfungsi sebagai penghubung antara Firmware, Hardware, dan Sistem Operasi. Dan juga UEFI ini adalah program yang pertama kali jalan saat komputer dinyalakan. Seperti BIOS, UEFI akan mengecek setiap komponen yang terpasang pada komputer apakah dalam kondisi baik atau tidak, kemudian menyalakannya, mengatur, dan menyerahkan ke sistem operasi untuk pengoperasian komputer.

Apa itu UEFI dan Apa Saja Kelebihan dan Kekurangannya?

Apa itu UEFI dan Apa Saja Kelebihan dan Kekurangannya?

Tujuan awal pengembangan teknologi ini adalah untuk mengatasi keterbatasan kemampuan yang dimiliki oleh BIOS. Maka dari itu, UEFI ini hadir dengan beberapa kelebihan yang boleh dibilang sangat luar biasa. Beberapa kelebihan UEFI adalah sebagai berikut:

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

  • Memiliki komunikasi yang lebih baik antara hardware dan firmware. Ini dibuktikan dengan dukungan mouse dan keyboard dalam penggunaannya.
  • Dari tampilannya saja sudah berbeda. UEFI memberikan tampilan yang lebih menarik dan memanjakan mata Anda.Dan juga sudah support penggunaan mouse dan keyboard, sehingga lebih leluasa mengaturnya.
  •  UEFI Memiliki kemananan yang lebih handal daripada BIOS. Dia mampu melindungi pre-startup, pre-boot, serta proses penting lainnya dari serangan bootkit.
  • Dapat diprogram dengan menambah aplikasi dan driver di dalamnya, sehingga fitur dalam UEFI bisa lebih lengkap.
  • Dapat mendukung kapasitas harddisk yang lebih besar dari 2.2 TB.
  • UEFI Mempercepat waktu startup dan juga resume ketika berada pada mode hibernate.
  • Dapat Mendukung perangkat 64 bit, sehingga dapat mengalokasikan memory sampai 17,2 Miliyar GB saat startup.
  • Selama periode pergantian dari BIOS ke UEFI ini, kebanyakan platform akan support BIOS walau sebenarnya mereka sudah menggunakan UEFI.

Meski UEFI sudah terlihat sangat bagus untuk kedepannya. Tapi masih ada satu kelemahan dari UEFI ini. Karena usia UEFI ini masih muda, sehingga belum semua OS bisa mendukung teknologi ini. Mungkin ini merupakan awal dari perkembangan teknologi UEFI yang nantinya bakal menjadi teknologi yang disupport semua platform dipasaran. Linux sebenarnya sudah bisa support dengan UEFI. Namun belum banyak distro Linux yang memanfaatkan teknologi UEFI ini.

sumber

Categories
Editorial

Memahami Arti Kode Produk Pada RouterBoard Mikrotik

Memahami Arti Kode Produk Pada RouterBoard Mikrotik – Pada produk-produk RouterBoard MikroTik, biasanya akan terlihat kode produk dari perangkat tersebut. Setiap kode tersebut memiliki artiya tersendiri, dan tidak sembarangan ditulis pada perangkatnya. Hal ini bertujuan agar para pembeli dapat membedakan mana routerboard yang dibutuhkan. Coba perhatikan gambar dibawah ini.

Pada gambar terlihat berbagai macam kode produk dari routerboard (RB) mikrotik. Seperti RB951, RB751U, RB750, dan masih banyak lagi sebenarnya. Nah, jika belum paham dengan kode-kode tersebut, pasti kita tidak akan menghiraukannya. Namun, sebenarnya sangatlah penting memahami kode-kode produk tersebut. Oleh karena itu, pada artikel ini saya akan sedikit membahas tentang kode produk RouterBoard MikroTik.

Arti Kode Produk RouterBoard MikroTik

Routerboard MikroTik memiliki sistem kode tertentu. Coba perhatikan gambar dibawah ini.

 

  • RB merupakan singkatan dari RouterBoard.
  • Angka Pertama, pada gambar kebetulan yang tertera adalah angka 9. Ini megidetifikasikan seri atau kelas dari routerboard tersebut.
  • Angka Kedua, kode pada urutan kedua ini mewakili jumlah port wired yang ada pada routerboard. Pada gambar diatas posisi ini ditempati oleh angka 5. Hal ini menunjuka port wired pada produk routerboard tersebut berjumlah 5.
  • Angka ketiga, kode ini mewakili slot PCI/Wireless yang ada pada routerboard mikrotik. Pada gambar di atas terisi oleh angka 1, yang berarti produk routerboard tersebut memiliki 1 buah slot PCI/Wireless.

Kode lainnya yang biasanya diletakkan dibelakan tipe dari router adalah sebagai berikut:

  • U – Dilengkapi dengan port USB
  • A – Advanced, biasanya di atas lisensi level 4
  • H – High perfomance, prosessor yang lebih tinggi
  • R – Dilengkapi wireless card embedded
  • G – Dilengkapi ehternet card Gigabit
  • P – Power Injection with controller
  • i – singel port power injection without controller
  • L – Paket hemat atau lite edition
  • S – SFP port
  • e – PCIe Interface extension card
  • x<N> – dimana N adalah jumlah core CPU (x2, x16)

Jika Routerboard memiliki built-in wireless, maka akan tertulis kode-kode berikut:

  • Band
    • 5 – 5GHz
    • 2 – 2.4GHz
    • 52 – dual band 5GHz dan 2.4GHz
  • Power per chain
    • (not used) – “Normal” – <23dBm at 6Mbps 802.11a; <24dBm at 6Mbps 802.11g 
    • H – “High” – 23-24dBm at 6Mbps 802.11a; 24-27dBm at 6Mbps 802.11g 
    • HP – “High Power” – 25-26dBm 6Mbps 802.11a; 28-29dBm at 6Mbps 802.11g 
    • SHP – “Super High Power” – 27+dBm at 6Mbps 802.11a; 30+dBm at 6Mbps 802.11g
  • protocol
    • (not used) – for cards with only 802.11a/b/g support 
    • n – for cards with 802.11n support 
    • ac – for cards with 802.11ac support
  • number_of_chains
    • (not used) – single chain
    • D – dual chain
    • T – triple chain

Contoh Kode Produk Mikrotik

RB912UAG-5HPnD

  • RB (RouterBOARD)
  • 912 – tipe seri yang ke 9 dengan 1  port ethernet dan 2 interface wireless (built-in dan miniPCIe)
  • UAG – mempunyai port USB, memori lebih besar dan port ethernet gigabit.
  • 5HPnD – mempunyai built in 5GHz high power dual chain wireless card dan support 802.11n.

RB750

  • RB (RouterBOARD)
  • 750 – tipe seri yang ke 7 dengan 5 port ethernet dan tanpa interface wireless

Nah, berdasarkan uraian di atas, bisa kita simpulkan bahwa kode produk routerboard yang biasanya tertulis di setiap perangkat mewakili spesifikasi yang dimiliki oleh perangkat tersebut. Jadi, jika kita memahami kode produk tersebut, kita menjadi lebih pintar dalam memilih produk routerboard yang pas untuk kita. So, gak salah dong kalau saya bilang sangat penting memahami kode produk pada routerboard MikroTik ini. Oke, terima kasih semoga bermanfaat. 🙂

Categories
Learn

Pengertian Partisi dan Tipe Jenis Partisi Pada Hardisk

Pengertian Partisi dan Tipe/Jenis Partisi Pada Hardisk – Hardisk merupakan sebuah perangkat keras pada komputer yang difungsikan sebagai media penyimpanan dalam pengoperasian komputer. Dalam penggunaannya, biasanya kita membagi kapasitas yang ada menjadi bebrapa bagian, bagian-bagian inilah yang disebut partisi hardisk. Tujuannya agar lebih mudah memanagement kapasitas yang ada agar penggunaan lebih efisien.

Jadi, partisi hardisk merupakan bagian-bagian ruang hardisk (kapasitas). Selain alasan diatas tadi, ada beberapa lagi alasan yang membuat pembagian ruang hardisk ini sangat begitu penting. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Agar mempermudah pengelolaan file dan data-data lainnya. Misal partisi D untuk menyimpan Film, partisi E khusus untuk Software, dan partisi E diperuntukan untuk menyimpan berbagai file.
  2.  Memisahkan sistem operasi, jika menggunakan lebih dari satu OS. Karena tidak mungkin satu partisi digunakan untuk dua sistem.
  3. Bisa mempercepat pengaksesan hardisk, terutama pada hardisk yang berukuran besar. Karena dibagi menjadi bagian bagian lebih kecil sehingga mempercepat proses pembacaan.

Diatas tadi merupakan beberapa keuntungan jika membagi partisi hardisk, pembagian yang tepat akan sangat baik pengaruhnya. Oke, lebih lanjut mengenai partisi pada hardisk. Jika kita lihat pada table partisi, kita sering melihat kata-kata “primary, extended, dan logical”. Ya, ketiganya tersebut merupakan jenis atau tipe partisi yang digunakan. Ketiganya tersebut tentu memiliki fungsi dan perannya masing-masing. Berikut ini adalah penjelasan singkat mengenai jenis partisi pada hardisk.

Jenis Partisi Hardsik (Primary, Extended, dan Logical)

Primary Partition

Ini merupakan partisi utama pada sebuah hardisk. Partisi ini lebih diperuntukan sebagai tempat penyimpanan dimana sistem operasi pada sebuah komputer terinstall. Maksimal jumlah partisi yang dibolehkan adalah empat bagian saja, itu pun jika tidak terdapat partisi Extended. Jika pada hardisk terdapat partisi Extended, maka jatah untuk primary berkurang, menjadi 3 saja.

Extended Partition

Pada dasarnya, partisi Extended ini merupakan partisi utama pada hardisk. Kedudukannya sejajar dengan partisi primary. Partisi ini tidak menangani pengelolaan data secara langsung. Untuk dapat mengolah data, kita harus menambah partisi logical terlebih dahulu. Partisi Extended ini merupakan pembukus satu atau lebih partisi logical. Jumlah maksimal yang dibolehkan hanya satu.

Logical Partition

Logical partition ini merupakan bagian dari Extended partition. Jenis partisi inilah yang biasanya digunakan sebagai penyimpanan data. Jumlah bisa lebih dari empat, yang jelas lebih banyak daripada primary partition.

Itulah perbedaan dari jenis-jenis partisi yang ada. Untuk lebih memperjelas dan dapat menggambarkan bagaimana susunannya, berikut ini adalah skema dari tabel partisi. Dimana terdapat dua partisi yang sejajar, yaitu partisi primary dan Extended. Sedangkat logical patition terdapat di dalam partisi Extended.

Pengertian Partisi dan Tipe Jenis Partisi Pada HardiskUntuk lebih jelas lagi, lihat tabel partisi pada OS windows seperti gambar di bawah ini. Susunannya terlihat lebih jelas bukan, jika kamu membaca artikel ini dengan serius, pasti kamu mengerti bagaimana perbedaannya.

Pengertian Partisi dan Tipe Jenis Partisi Pada HardiskUntuk membagi partisi, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan, yaitu:

  • Membaginya saat installasi OS.
  • Menggunakan Disk Management (Tools Windows)
  • Atau menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Demikianlah pembahasan mengenai partisi hardisk, semoga apa yang disampaikan pada artikel ini dapat dimengerti. Dan semoga kita terus diberi wawasan baru setelah membaca. Terima kasih semoga bermanfaat.

Baca juga: 

Categories
Tutorial

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya – Bagi yang belum lama menekuni dunia komputer, mungkin belum mengerti tentang tipe partisi hardisk. PApa sih primary partition dan logical partition itu? Singkatnya keduanya tersebut adalah tipe dari partisi hardisk. Sistem operasi haya bisa disimpan di primary partition, dan tidak bisa kita tempatkan pada logical partition. Ingat! primary partition hanya dibatasi sampai 4 saja.

Ada sebuah kasus yang sempat membuat saya bingung, ketika itu saya ingin menginstall dual boot ubuntu dengan windows. Nah, seperti yang sudah saya bilang, Untuk menginstall OS diperlukan primary partition, karena tidak bisa menggunakan logical partition. Sedangkan tipe partisi saat saat itu C, D, dan E menggunakan tipe primary semua, dan hal itu tidak memungkinkan untuk saya menginstall OS ubuntu di hardisk tersebut. Maka saya beinisiatif mengubah partisi D dan E menjadi logical, dengan harapan agar bisa menginstall ubuntu. Dan benar saja, setelah saya mengubah/convert tipe partisi D dan E ke logical saya bisa menginstall Ubuntu.

Pada artikel ini saya akan menunjukan kepada Anda bagaimana caranya mengubah atau convert tipe partisi dari primary ke logical (dan sebaliknya dari logical partition ke primary partition). Saya menggunakan software pihak ketiga yaitu Easus Partition Master, karena tools disk management pada windows memiliki keterbatasan penggunaan. Cara ini tidak akan menghilangka data yang ada pada partisi D dan E. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti.

Cara Convert Primary Partition ke Logical Partition (dan sebaliknya)

1. Download terlebih dahulu software Easus Partition Master, kemudian install sampai selesai (saya rasa Anda sudah mengerti langkah awal ini). Setelah itu buka software tersebut.

2. Anda akan dilihatkan partition table yang ada pada hardisk Anda. Ada C, D, E dan yang tidak digunakan sekalipun. Awalnya, ketika drive D dan E masih menggunakan tipe primary, saya tidak bisa membuat partisi baru pada hardisk yang kosong (free space). Oke kita fokus ke drive D dan E, karena kita akan convert partisi tersebut dari primary ke logical.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

3. Caranya, klik kanan pada drive yang ingin di convert > Advanced > Convert Primary to Logical.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

4. Lakukan hal tersebut pada drive D dan E, setelah itu klik tombol Apply yang ada di pojok kiri atas.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

5. Pada pesan ini, pilih yes saja.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

6. Tunggu prosesnya hingga selesai, dan jika selesai akan ada notifikasi seperti ini, klik saja Ok.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

7. Nah, setelah drive D dan E saya ubah atau convert ke Logical, kini saya bisa membuat partisi baru pada bagian yang free space tersebut. Namun saya tidak akan membuatnya sekarang, karena space tersebut diperuntukan untuk ubuntu nantinya.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

Untuk memastikan bahwa drive D dan E sudah menggunakan tipe logical, cek saja di disk management.

Cara Mengubah / Convert Tipe Pastisi dari Primary ke Logical dan Sebaliknya

Catatan: Pada langkah-langkah diatas, kita hanya mengubah dari primary ke logial saja. Namun untuk mengubah dari Logical ke Primary caranya sama seperti point nomor tiga.

Saya menulis artikel ini untuk sekedar catatan saja, karena saya juga sering lupa. Namun jika Anda membaca artikel ini, semoga bisa berguna dan bermanfaat. 🙂

Categories
Uncategorized

Cara Cek Merk dan Tipe Motherboard Pada Komputer Windows

Cara Cek Merk dan Tipe Motherboard Pada Komputer Windows -Pada situasi tertent, mengetahui merk, tipe, dan model motherboard menjadi hal yang sangat penting. Misalnya saat ingin melakukan upgrade pada salah satu hardware, membeli/menambahkan hardware baru, dan lain-lain terkait hal yang ingin Anda lakukan terhadap motherboard yang Anda miliki. Dengan mengetahui tipe motherboard yang kita miliki, kita bisa searching di google untuk mengetahui hardware jenis apa saja yang bisa dipasang pada motherboard yang kita punya. Jadi, upgrade hardware terasa lebih mudah bukan?

Cara Cek Merk dan Tipe Motherboard Pada Komputer Windows

Pada tulisan ini, saya akan memberikan satu trik sederhana yang bisa dilakukan untuk mengetahui merk dan tipe motherboard yang ada pada komputer windows kita. Tentunya trik ini lebih mempersingkat waktu ketimbang harus membongkar casing komputer kita hanya untuk melihat tipe motherboard yang ada. Kita hanya perlu menjalankan satu baris perintah pada command prompt.

Mengecek tipe motherboard melalui CMD.exe

Bekiut adalah baris perintah yang akan kita gunakan untuk mengecek tiper motherboard melalui command prompt.

wmic baseboard get product,Manufacturer,version,serialnumber

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Kemudian bukalah program command prompt, bisa melalui tombol start atau menggunakan kombinasi Ctrl+R kemudian ketik cmd, OK. Setelah terbuka, langsung saja ketik baris perintah yang sudah saya sertakan di atas tadi, kemudian tekan enter. Maka hasilnya akan langsung terlihat seperti pada gambar di bawah ini. Data tersebut akan memperlihatkan kita tentang merk, tipe dan semua hal terkait motherboard kita.

Cara Cek Merk dan Tipe Motherboard Pada Komputer Windows

Bagaimana, mudah bukan cara mengeceknya? Ketimbang kita membongkar casing komputer, lebih baik menggunakan cara ini. Lebih cepat, dan tidak membuang-buang waktu dan tenaga pula. Semoga tulisan ini dapat menambah pengetahuan kita walaupun hanya sedikit.

Categories
Uncategorized

Tips Pemula, Mudahnya Membongkar Serta Merakit PC Dengan Aman

Tips Pemula, Mudahnya Membongkar Serta Merakit PC Dengan Aman -Bagi seorang pemula, membongkar ataupun merakit PC tidaklah gampang. Saya pun pernah merasakan saat-saat seperti ini, dimana pada ketika itu saya merasa tidak percaya diri saat akan praktek merakit PC.

Nah untuk itu, sebelum kita melakukan pembongkaran serta merakit sebuah PC, alangkah baiknya kita pelajari dulu konsep dasarnya. Dan melalui artikel inilah saya akan coba membagikan 5 tips sederhana yang saya lakukan ketika akan membongkar dan merakit PC. Kelima tips ini juga bisa Anda terapkan, khususnya bagi yang masih pemula.

Tips Pemula, Mudahnya Membongkar Serta Merakit PC Dengan Aman

Berikut adalah lima tips yang semoga saja bisa membantu memudahkan pekerjaan merakit PC Anda.

Tips 1: Menyiapkan peralatan yang akan digunakan
Alangkah baiknya jika kita menyiapkan terlebih dahulu peralatan apa saja yang kiranya diperlukan untuk melakukan pembongkaran serta perakitan PC. Alat seperti obeng ataupun tang akan sangat membantu. terlebih jika tersedia dalam segala ukuran (kecil dan besar).

Tips 2: Lakukan di ruangan tertutup dan sejuk
Akan sangat disarankan untuk melakukan pekerjaan ini diruangan yang tertutup serta sejuk. Jika tidak memungkinkan diruangan tertutup, minimal tempat yang kita gunakan untuk membongkar dan merakit bersih dari debu. Agar pada saat semua komponen dalam keadaan terbuka, kecil kemungkinan untuk terkena debu. Dan jangan lupa tempatnya harus dalam keadaan sejuk. Jika berada di ruangan sangat panas, bisa saja keringat yang mengucur akan menetes ke komponen bagian dalam. Tentu hal ini sangat tidak diinginkan bukan?

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tips 3: Pastikan tidak ada arus listrik yang masuk
Ini merupakan faktor utama yang harus diperhatikan, karena sering memicu berbagai kecelakaan. Misal, mulai dari yang sederhana, kerusakan komponen, tersengat listrik, bahkan bukan tidak mungkin bisa menyebabkan kebakaran, yang diakibatkan konsleting listrik. Oleh karena itu pastikan dulu semua sumber listrik sudah tidak terhubung lagi pada komputer, baru setelah itu bisa melakukan pembongkaran serta perakitan PC.

Tips 4: Jangan paksakan komponen yang sulit terpasang
Biasanya kita sering ceroboh dalam melakukan pemasangan komponen. Terlebih pada orang awam, hal ini sudah tidak jarang lagi ditemui. Misal pada saat pemasangan prosessor, RAM, Vga Card,. Sebaiknya kita melakukannya dengan penuh perasaan. Jika kita rasa komponen tidak bisa terpasang, ya jangan dipaksakan. Sebaiknya diperiksa dulu, biasanya posisi komponen belum pas dengan slotnya.

Tips 5: Tanyakan pada ahlinya jika kurang mengerti
Jika kita merasa kurang paham atau tidak tahu sama sekali, sebaiknya tanyakan pada ahlinya. Jangan jadi sok tau, bukannya terpaang dengan baik, malah masalah yang kita dapat. Sang ahli yang dimaksud tidak selalu seseorang yang dianggap senior, bisa saja dari buku-buku panduan, dan literatur lainnya.

Itulah 5 tips mudah membongkar serta merakit PC dari saya. Semoga bisa bermanfaat untuk Anda.

Categories
Tutorial

Cara Mudah Mengatasi PC Hidup Tapi Tidak Tampil di Monitor

Saat ini komputer sudah menjadi kebutuhan sehari – hari. Namun dalam pemakaian komputer tidak selalu berjalan dengan sempurna. Tidak jarang kita menghadapi berbagai kerusakan atau trouble pada komputer kita. Contohnya seperti PC hidup tapi tidak tampil di monitor. Untuk mendiagnosis masalah seperti ini sangatlah mudah. Iktui langkah – langkah di bawah ini :

Dalam melakukan troubleshooting ini. Pastikan anda melepas semua kabel data/power pada perangkat penyimpanan seperti Harddisk dan DVD-ROM. Karena perangkat – perangkat tersebut tidak berpengaruh terhadap masalah ini.

1. Monitor

PC hidup tapi tidak tampil - Monitor

Pastikan monitor Anda tidak terdapat kerusakan. Anda bisa mengecek monitor Anda pada PC yang berjalan normal, apakah monitor Anda rusak atau tidak. Pastikan juga kabel – kabel yang tersambung di monitor terpasang dengan baik, seperti kabel power dan kabel vga. Cek juga kabel vga yang terpasang di CPU. Pastikan juga kabel ini terpasang dengan baik.

2. RAM

PC hidup tapi tidak tampil - RAM

Ram yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan sementara juga berpengaruh terhadap PC anda. Cek RAM Anda apakah masih dalam kondisi baik atau tidak.

Caranya dengan memindahkan RAM pada slot yang lain (apabila di motherboard terdapat lebih dari 1 slot RAM).

Jika masih belum memberikan efek apapun bersihkan RAM dari kotoran, bisa jadi RAM tidak berfungsi karena adanya debu yang menempel. Cara membersihkannya gunakan penghapus, dan bersihkan dibagian kuning – kuning yang terdapat pada RAM.

Apabila cara tersebut belum juga berhasil, pasang RAM pada PC lain, bisa jadi slot RAM yang ada di motherboard kita bermasalah.

3. VGA

PC hidup tapi tidak tampil - VGAVGA merupakan komponen penting dalam proses visualisasi. Jika VGA yang kita gunakan bermasalah maka monitor tidak akan menampilkan apa pun. Untuk mengetahui apakah VGA kita dalam kondisi baik atau tidaknya adalah pertama ganti kabel VGA dengan yang lain bisa jadi kabel yang digunakan putus. Kedua jika Anda menggunakan VGA onboard cobalah pasang VGA card untuk memastikan apakah VGA onboard kita bermasalah atau tidak. Ketiga jika VGA yang kita gunakan adalah VGA card coba ganti dengan VGA card yang lain, atau pasang VGA card ke komputer lain bisa jadi Slot AGP yang terdapat pada motherboard bermasalah.

4. Prosessor

PC hidup tapi tidak tampil - ProsessorProsessor atau otaknya komputer merupakan bagian yang teramat penting dalam komputer. Apabila prosessor bermasalah maka komputer tidak akan bisa bekerja, hanya sekedar hidup saja. Ini bisa menjadi salah satu penyebab komputer kita tidak tampil. Biasanya prosessor yang terlalu panas menyebabkan gangguan terhadap performanya, ini bisa kita atasi dengan memberikan termal pasta atau pendingin pada prosessor untuk menjaga suhu prosessor agar tetap stabil.

5. Kembalikan Pengaturan Bios ke Default

Bisa jadi dengan pengaturan bios yang salah menyebabkan monito tidak menampilkan apa – apa. Untuk mengatasi ini kita bisa mengembalikan pengaturan bios ke default dengan cara melepaskan bateray CMOS dan memasangnya kembali. Dengan begitu bios akan secara otomatis kembali ke pengaturan default.

Cara di atas merupakan langkah yang bisa diambil apa bila anda mengalami masalah PC hidup tapi tidak tampil di monitor.

Baca juga :
Prosedur Mengatasi PC yang Mati Total

Categories
Uncategorized

Bagaimana Cara Menjaga Komputer Kita Tetap Dalam Kondisi Baik?

Cara Menjaga Komputer Anda Tetap Dalam Kondisi Baik – Kita semua tahu bahwa komputer perlu mendapatkan perawatan. Memberikan perawatan atau pemeliharaan yang baik terhadap komputer itu sangatlah penting. Terlebih jika komputer tersebut sudah menjadi kebutuhan sehari-hari, yang mana apabila mengalami masalah akan sangat menghambat pekerjaan pada komputer tersebut.

Perwatan ini sejatinya bertujuan agar umur dari komputer yang digunakan dapat bertahan lebih lama. Meskipun kita bisa meng-upgradenya, tetapi merawat yang sudah ada adalah salah satu cara menghemat pengeluaran. 🙂

Pada artikel ini saya akan memberikan sedikit tips bagaimana cara menjaaga komputer tetap dalam kondisi baik. Berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda terapkan untuk menjaga komputer dalam keadaan paling baik.

Bagaimana Cara Menjaga Komputer Kita Tetap Dalam Kondisi Baik

1. Menjaga Hard drive Anda

Hard drive ini adalah tempat menyimpan semua data yang kita miliki. Menjaganya berarti sama saja kita telah menjaga data-data kita terlebih data tersebut sangatlah penting. Langkah awal untuk menjaga komputer kita adalah dengan rutin menjalankan program maintanance. Program tersebut bisa berupa disk defragmentasi dan disk cleaning. Program ini akan memastikan sistem Anda dapat berjalan dengan performa yang baik. Deframentasi harddisk sangat penting, karena ini akan menyusun kembali susuanan data di harddisk yang berantakan. Karena biasanya kita selalu melakukan copy-paste, menghapus, membuat file, dan tentunya ini akan membuat susunan di harddisk menjadi berantakan. Karena itulah mendefragmentasi harddisk akan sangat baik untuk menyusun rapi kembali data dalam harddisk.

2. Scanning virus

Program scanner virus harus dan wajib selalu ada di komputer Anda, dan juga harus teratur memindai komputer Anda terhadap ancaman virus dan malware. Karena virus dan malware dapat saja menurunkan performa komputer dan juga ada yang bisa menggali informasi pribadi milik kita. Ada banyak program antivirus gratis di internet, sehingga tidak ada alasan lagi untuk tidak menginstall program wajib ini.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

3. Jaga komputer tetap dalam keadaan bersih

Tidak hanya perwatan dari software saja, secara fisik pun harus dijaga. Salah satunya dengan menjaga kebersihan omputer kita, terutama dari debu yang sangat mudah mengotori komputer kita. Bagian dalam komputer terutama yang sangat mudah kotor. Dan apabila sudah menumpuk di mainboard, ini akan sangat memperngaruhi performa, karena temperatur pada komputer akan mudah panas. Kita bisa membersihkan debu yang ada dengan menggunakan kuas kecil, ini akan sangat efektif mengingat terdapat selipan-selipan kecil pada mainboard.

4. Jangan menggunakan di tempat yang tidak menyerap panas 

Hal ini lebih ditujukan bagi pengguna laptop. Lebih baik tidak menggunakan laptop daripada menggunakannya ditempat-tempat yang tidak menyerap panas dan tidak terdapat ruang udara, misalnya seperti tempat tidur, sofa, atau carpet. Karena ruang udara sangatlah diperlukan, kita semua tahu bahwa pembuangan angin pada laptop sangatlah sedikit. Dengan menggunakannya di tempat-tempat yang disebutkan tadi, sama saja laptop tersebut tidak memilki ruang untuk membuang udara panas. Dan hal ini yang bisa menyebabkan laptop mudah panas.

5. Matikan komputer jika tidak digunakan

Saat ini, kebanyakan orang cenderung meninggalkan komputer mereka dalam waktu yang lama meskipun dalam keadaan hidup. Hal ini sangatlah tidak patut ditiru. Karena komputer kita perlu istirahat, sehingga meminimalisir kerusakan pada komponen. Selain itu meninggalkan komputer dalam kondisi menyala akan sangat boros listrik. Jika kita hanya akan meninggalkan komputer kita selamat beberapa jam, dan kita tidak ingin menghentikan program yang sedang berjalan, kita bisa mematikannya dalam mode sleep. Jika kebiasaan ini terus dilakukan, power supply Anda bisa-bisa terancam performanya.

6. Segera lakukan sesuatu jika terjadi sesuatu

Jika terjadi hal yang tidak seperti biasanya, segeralah mencari tau penyebab dan solusinya. Terlebih jika berhubungan langsung dengan harddrive, ini akan memperparah keadaan jika kita kehilangan semua data yang ada.

Baca lebih banyak:

Categories
Uncategorized

Kenapa Harddisk Eksternal Sangat Penting Untuk Kita? Ini Alasannya

Kenapa Harddisk Eksternal Sangat Penting Untuk Kita? Ini Alasannya – Seiring dengan berkembangnya teknologi terutama di bidang komputer, maka kebutuhan dalam komputasipun juga ikut meningkat. Misalnya untuk keperluan ruang harddisk saat ini sangat diprioritaskan.

Mereka yang sehari-harinya sangat hobi dengan mendownload, upload, atau menyimpan sejumlah file yang berukuran besar, pastinya mereka sangat paham bahwa menyimpannya di harddisk internal komputer sangatlah tidak cukup untuk memenuhi kebutuhannya. Mereka pun lebih memilih membeli harddisk eksternal baru untuk keperluan tersebut, tentunya untuk mendapatkan dukungan yang lebih bai untuk kegiatan mereka tersebut.

Kenapa Harddisk Eksternal Sangat Penting Untuk Kita Ini Alasannya

Namun, apakah harddisk eksternal tersebut benar-benar berguna da sangat diperlukan? berikut beberapa alasan yang bisa memperkuat bahwa memiliki harddisk atau hard drive eksternal sangatlah penting.

Ruang Ekstra

Ini merupakan fungsi utama dari harddisk eksternal, menyediakan ruang penyimpanan ekstra yang dibutuhkan. Jika ruang harddisk pada komputer Anda sudah tidak memungkinkan lagi untuk menyimpan tambahan data yang lebih banyak, maka menyiapkan hariddisk eksternal untuk menutupi semua kekurangan adalah keputusan yang tepat. Dengan demikian itu, Anda akan memiliki lebih banyak ruang kosong yang dapat digunakan untuk menyimpan data tambahan, baik itu dokument, gambar, video, atau lainnya. Sangat berguna bukan, memiliki harddisk eksternal?

Penyimpanan untuk file lama


Mungkin Anda memiliki file yang telah lama tersimpan di komputer Anda selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun, tetapi Anda belum ingin menghapusnya. Haddisk eksternal akan sangat berguna untuk keperluan mem-backup file-file tersebut. Mana tau file-file tersebut akan sangat diperlukan di waktu yang akan datang, dan kita khawatir jika file-file tersebut terhapus tanpa sengaja. Dengan menyimpannya di harddisk eksternal, kemungkinan file terhapus akan sangat kecil dan juga space kosong yang bertambah di harddisk internal komputer bisa kita manfaatkan untuk menyimpan file-file baru.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Backup data penting

Banyak dari pengguna komputer lalai dalam membuat cadangan atau duplikat atau backup-an data mereka. Ini bisa saja menjadi masalah, terlebih file-file penting yang terlibat. Padahal data tersebut sangatlah penting, sehingga jika terhapus dan tidak memiliki cadangan akan sangat merepotkan mereka. Apabila tidak ada ruang yang tersedia di komputer Anda atau Anda hanya ingin menyimpan data tersebut di tempat lain, maka memilih harddisk eksternal akan sangat dianjurkan.

Nyaman dan berguna

Harddisk eksternal yang lebih kecil, lebih ringan, dan lebih portable dari laptop, dapat dibawah kemana-mana, ditempatkan dalam kantong atau tas dan disimpan tanpa memerlukan banyak ruang. Ini cukup berguna untuk dibawa kemana saja, yang memungkinkan mudahnya Anda untuk mengakses file yang tersimpan dari unit komputer lain.

Penyimpanan untuk menyalin dan mentransfer file

Harddisk eksternal dapat berguna jika Anda memiliki sejumlah file yang disalin dari satu komputer. Karena jika menggunakan flashdisk tidak memungkinkan. Harddisk dengan kapasitas besar akan sangat berguna.

Keamanan

Beberapa harddisk eksternal bisa menggunakan sistem enkripsi.Jadi, tidak sembarang orang bisa mengutak-atik isi dari harddisk eksternal yang kita miliki.

Apakah Anda juga menggunakan harddisk eksternal? Seberapa pentingkah harddisk eksternal yang Anda miliki? Beritahu kami melalui komentar.

Categories
Uncategorized

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop – Saat ini pengguna laptop semakin banyak, karena tingkat mobilitasnya yang lebih tinggi dibandingkan dengan komputer dekstop. Laptop lebih populer dipasaran karena banyak dari laptop yang dijual dipasaran sekarang ini sudah memiliki performa yang hampir menyerupai komputer dekstop dan tentunya ditambah sifat mobilitasnya.

Sama seperti komputer dekstop, laptop juga bisa mengalami berbagai macam permasalahan. Pengguna laptop selalu membuka tutup layar laptop ketika akan dan selesai menggunakan laptop. Hal ini sangatlah rentan akan kerusakan terhadap layar yang terdapat pada laptop tersebut.

Masalah terhadap layar ini sangat umum dan tidak jarang terjadi. Namun masalah ini sangatlah serius, karena laptop tidak akan pernah bisa digunakan tanpa menggunakan layar, kecuali laptop tersebut dihubungkan ke monitor. Hal ini menyebabkan banyak pemilik laptop panik, terlebih bagi mereka yang belum mengerti (awam dalam hal ini). Bisa-bisa mereka hanya membiarkan laptop tersebut tidak terpakai.

Berikut ini adalah lima permasalahan yang umumnya terjadi pada layar laptop. 

1. Layar retak

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop

Ada yang menyebut masalah ini dengan istilah “LCD-nya kena” atau sebagainya. Ya, memang masalah ini terdapat pada layar LCD, biasanya akan terlihat seperti retakan berwarna hitam. Solusi dari permasalahan ini adalah penggantian LCD yang baru.

2. Garis vertikal dan horizontal

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop

Akan sangat menyebalkan jikga pada layar laptop kita terjadi hal semacam ini. Garis-garis vertikal dan horizontal yang selalu bergerak mengecoh penglihatan kita terhadap layar. Tentu ini akan sangat mengganggu kita saat membaca.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Masalah ini disebabkan oleh salah satu graphics card rusak atau kabel video longgar. Dalam beberapa kasus, kartu atau kabel harus diganti. Namun, jika kita sedang beruntung, koneksi antara kabel dengan kartu hanya perlu dikencangkan saja.

3.Gambar yang terdistorsi

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop

Gambar terdistorsi dapat disebabkan oleh sambungan yang longgar atau komponen yang rusak, namun masalah ini bisa juga disebabkan oleh pengaturan tampilan dalam sistem operasi.

4. Black Screen

5 Masalah yang Mungkin Terjadi Pada Layar Laptop

Sebenarnya ada beberapa hal yang bisa saja menyebabkan masalah ini terjadi, tidak melulu masalah pada layar. Mungkin RAM yang kurang terpasang dengan benar atau ada komponen lain. Namun apabila anda sudah yakin kalau komponen lain sudah terpasang dengan benar, akan sangat sulit mendeteksi penyebab dari masalah ini.

5. Layar screen berkedip

Itulah masalah umum yang sering terjadi pada layar laptop. Layar memiliki peran yang vital dalam penggunaan laptop, tanpa keberadaannya kita tidak akan pernah bisa mengoperasi laptop. Jadi merwatnya sangatlah dianjurkan. Semoga bermanfaat. 🙂

Baca juga: