Categories
Uncategorized

Tutorial Membuat CRUD Pada PHP OOP Dan MySQLi

Tutorial Membuat CRUD Pada PHP OOP Dan MySQLi – Create, Read, Update, Delete atau yang biasa disingkat dengan kata CRUD adalah program sederhana atau program dasar. Program ini hampir selalu ada. Dari mulai program yang kecil sampai program yang besar.

Nah berbicara tentang CRUD, kali ini saya akan membahas tutorial membuat CRUD menggunakan PHP OOP dengan MySQLi.

Langsung saja kita praktekkan script – script di bawah ini:

Pertama buat terlebih dahulu tableh yang akan kita gunakan. Oh iya nama database yang saya buat CRUD.

CREATE TABLE `penduduk` (
    `id` int(11) NOT NULL AUTO_INCREMENT,
    `nama` text NOT NULL,
    `jenis_kelamin` text NOT NULL,
    `kota` text NOT NULL,
    PRIMARY KEY (`id`)
) ENGINE=InnoDB AUTO_INCREMENT=5 DEFAULT CHARSET=latin1

Setelah table dibuat. Maka selanjutnya kita buat file untuk koneksinya. Kita beri nama filenya koneksi.php.

<?php
$koneksi = new mysqli(“localhost”, “root”, “”, “crud”);
//Jika Koneksi Gagal
if(mysqli_connect_errno())
{
    trigger_error(“Tidak Dapat Terkoneksi Dengan Database”);
}
$koneksi->set_charset(‘UTF-8’);
?>

Kemudian kita buat file index.php, file ini nantinya yang akan kita jadikan halaman depan, isi nya menampilkan data dari database.

Scriptnya dibawah ini :

<table class=”ui celled striped table”>
    <thead>
        <tr>
            <th colspan=”5″>Git Repository</th>
        </tr>
    </thead>
    <thead>
        <tr>
            <th>No</th>
            <th>Nama</th>
            <th>Jenis Kelamin</th>
            <th>Kota</th>
            <th>Action</th>
        </tr>
    </thead>
    <tbody>
         <tr>
            <td class=”collapsing”>1</td>
             <td>Nama</td>
            <td>Jenis Kelamin</td>
            <td>Kota</td>
            <td class=”collapsing”>
                <a href=”#” class=”ui red mini icon button”>
                    <i class=”remove icon”></i>
                </a>
                <a href=”#” class=”ui green mini icon button”>
                    <i class=”edit icon”></i>
                </a>
            </td>
        </tr>
    </tbody>
</table>

Create

Setelah itu kita buat form untuk memasukkan data ke database-nya. Kita beri nama filenya tambah.php.

Script file tambah.php.

<form class=”ui form” action=”proses-tambah.php” method=”post”>
    <div class=”field”>
        <label>Nama</label>
        <input name=”nama” placeholder=”Nama Anda” type=”text”>
    </div>
    <div class=”field”>
        <label>Jenis Kelamin</label>
        <select class=”ui dropdown” name=”kelamin”>
            <option value=””>Select</option>
            <option value=”Laki – laki”>Laki – Laki</option>
            <option value=”Perempuan”>Perempuan</option>
        </select>
    </div>
    <div class=”field”>
        <label>Kota</label>
        <input name=”kota” placeholder=”Kota Anda” type=”text”>
    </div>
    <button class=”ui button blue” type=”submit”>Tambah</button>
</form>

Kemudian kita buat file untuk proses memasukkan datanya. Kita beri nama filenya prosess-tambah.php.

<?php
include_once “koneksi.php”;
$nama = $_POST[‘nama’];
$jenis_kelamin = $_POST[‘kelamin’];
$kota = $_POST[‘kota’];

$insert = $koneksi->prepare(“INSERT INTO `penduduk` (`nama`, `jenis_kelamin`, `kota`) VALUES (?, ?, ?)”);
$insert->bind_param(“sss”, $nama, $jenis_kelamin, $kota);
if($insert->execute())
{
    header(“location:index.php”);
}
else
{
    echo “GAGAL INSERT”;
}
?>

Dengan begitu kita sudah bisa memasukkan data ke databasenya.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

READ

Nah kita akan menampilkan data tersebut di halaman index, artinya kita akan edit script di file index.php.

<?php
include_once “koneksi.php”;
?>
<table class=”ui celled striped table”>
    <thead>
        <tr>
            <th colspan=”5″>
                Git Repository
            </th>
        </tr>
    </thead>
    <thead>
        <tr>
            <th>No</th>
            <th>Nama</th>
            <th>Jenis Kelamin</th>
            <th>Kota</th>
            <th>Action</th>
        </tr>
    </thead>
    <tbody>
        <?php
        $i = 1;
        $select = $koneksi->prepare(“SELECT id, nama, kota, jenis_kelamin FROM penduduk”);
        $select->execute();
        $select->store_result();
        $select->bind_result($db_id, $db_nama, $db_kota, $db_kelamin);
        while($select->fetch())
        {
        ?>

        <tr>
            <td class=”collapsing”><?= $i++; ?></td>
            <td><?= $db_nama; ?></td>
            <td><?= $db_kelamin; ?></td>
            <td><?= $db_kota; ?></td>
            <td class=”collapsing”>
                <a href=”delete.php?id=<?= $db_id; ?>” class=”ui red mini icon button”>
                    <i class=”remove icon”></i>
                </a>
                <a href=”edit.php?id=<?= $db_id; ?>” class=”ui green mini icon button”>
                    <i class=”edit icon”></i>
                </a>
            </td>
        </tr>
        <?php
        }
        ?>

    </tbody>
</table>

Nah kita sudah bisa menampilkan data di database.

UPDATE

Kemudian kita membuat program untuk mengupdate data. Kita buat dulu form yang akan kita gunakan. Oh iya sebelumnya lihat potongan script pada file index.php :

<a href=”edit.php?id=<?= $db_id; ?>” class=”ui green mini icon button”>
    <i class=”edit icon”></i>
</a>

Pada script tersebut, kita membuat linknya berbentu edit.php?id=<?= $db_id; ?>, yang nantinya akan menjadi edit.php?id=1, angka 1 itu adalah ID dari data yang akan kita update.

Sekarang kita buat file updatenya, kita beri nama filenya edit.php.

<?php
include_once “koneksi.php”;
$id = $_GET[‘id’];
$select = $koneksi->prepare(“SELECT nama, jenis_kelamin, kota FROM `penduduk` WHERE id=?”);
$select->bind_param(“i”, $id);
$select->execute();
$select->store_result();
$select->bind_result($db_nama, $db_kelamin, $db_kota);
$select->fetch();
?>
<form class=”ui form” action=”proses-edit.php?id=<?= $id; ?>” method=”post”>
    <div class=”field”>
        <label>Nama</label>
        <input name=”nama” placeholder=”Nama Anda” type=”text” value=”<?= $db_nama; ?>”>
    </div>
    <div class=”field”>
        <label>Jenis Kelamin</label>
        <select class=”ui dropdown” name=”jenis_kelamin”>
            <option value=””>Select</option>
            <option value=”Laki – laki”>Laki – Laki</option>
            <option value=”Perempuan”>Perempuan</option>
        </select>
    </div>
    <div class=”field”>
        <label>Kota</label>
        <input name=”kota” placeholder=”Kota Anda” type=”text” value=”<?= $db_kota; ?>”>
    </div>
    <button class=”ui button blue” type=”submit”>Edit</button>
</form>

Lihat pada variable $id = $_GET[‘id’];, pada variable itu kita mengambil data dari link yang tadi kita buat “edit.php?id=1“, link dengan parameter id.

Setelah itu kita buat file prosesnya, kita beri nama filenya proses-edit.php.

<?php
include_once “koneksi.php”;
$id = $_GET[‘id’];
$nama = $_POST[‘nama’];
$kelamin = $_POST[‘jenis_kelamin’];
$kota = $_POST[‘kota’];

$edit = $koneksi->prepare(“UPDATE `penduduk` SET `nama`=?, `jenis_kelamin`=?, `kota`=? WHERE id=?”);
$edit->bind_param(“sssi”, $nama, $kelamin, $kota, $id);
if($edit->execute())
{
    header(“location:index.php”);
}
else
{
    echo “GAGAL UPDATE”;
}

Sekarang kita sudah bisa mengupdate datanya.

DELETE

Untuk delete, kita akan membuat link yang sama seperti edit. Oke langsung saja sekarang kita buat filenya, kita beri nama delete.php.

<?php
include_once “koneksi.php”;
$id = $_GET[‘id’];
$delete = $koneksi->prepare(“DELETE FROM penduduk WHERE id=?”);
$delete->bind_param(“i”, $id);
if($delete->execute())
{
    header(“location:index.php”);
}
else
{
    echo “GAGAL DELETE”;
}
?>

Program delete/menghapus datanya sudah bisa dilakukan. Kalau begitu kita sudah selesai membuat aplikasi CRUD sederhana menggunakan PHP OOP dan MySQLi.

Selamat mencoba dan semoga berhasil.

Categories
Uncategorized

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers – Kita semua tahu kalau Youtube adalah situs streaming video paling populer saat ini. Salah satu situs besutan google ini memang menjadi pilihan pertama bagi mereka yang ingin eksis di dunia maya melalui video. Tidak hanya mereka yang ingin eksis, tapi juga banyak orang yang membagikan ilmunya secara gratis melalui video-video yang diunggah di youtube.

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Seperti beberapa channel yang akan saya sebutkan satu-satu ini, mereka sering membagikan tutorial, pembelajaran seputar programing, baik yang berbasis web, desktop, maupun mobile App. Dari sekian banyak channel yang ada di youtube, saya berhasil mengumpulkan 8 channel yang menurut saya baik untuk menjadi panduan belajar. Berikut adalah 8 channel youtube yang saya rekomendasikan bagi kamu yang ingin dan sedang belajar programing.

phpacademy

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Kita mulai dari pemrograman yang berbasis web dulu. Channel khusus untuk kamu yang ingin belajar pemrograman PHP. Di channel phpacademy ini sudah terdapat puluhan list video yang terdiri atas berbagai panduan serta tutorial PHP. Mulai dari PHP murni, PHP Framework, dithub, regular expression, dan masih banyak lagi. Yang pasti, kamu bisa menonton semua panduan yang berbentuk video itu bisa kamu tonton secara gratis di youtube.

Untuk lebih jelasnya kamu bisa langusng mengakses channel tersebut di youtube, atau langsung ke website merekea di phpacademy.org . Di website mereka, terdapat fitur premium.

DevelopPHP

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Masih mengenai pemrograman web PHP. DevelopPHP ini sama seperti channel yang sebelumnya, yaitu memiliki fokus pada PHP. Namun, pada channel ini disampaikan juga berbagai hal dan tutorial mengenai HTML, CSS, JavaScript, dan SQL. Mereka juga memiliki situs sendiri, dan tentunya di situsnya tersebut, semua video tersusun secara rapi dan terstruktur.

Advertisement

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

LearnCode.academy

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Bagi kamu yang ingin belajar design ataupun programing web, tidak ada salahnya untuk melihat-lihat video tutorial yang disampaikan oleh Will Stern di channel ini. Sudah banyak video yang pernah dibahas oleh channel ini, diantaranya, JavaScript, jQuery, MongoDB,
Express, ATOM, Backbone, Angular, Node, Sublime Text, HTML, CSS, dll.

The New Boston

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Bisa dibilang, channel ini sangat banyak ruang lingkup yang dibahas, tidak hanya yang berbasis web, untuk urusan desgn grafis pun masuk dalam list video mereka. Sudah banyak yang mereka bahas di channel ini, beberapa diantaranya adalah Java, C++, PHP, HTML5, JavaScript, Python, MySQL, jQuery, Unity, Excel, Photoshop, dan berbagai video menarik lainnya. Di channel ini juga ada video tutorial mengenai android app development.

Mereka juga sudah menyusun sedemikian rupa, sehingga kamu dapat dengan mudah memilih list video yang kamu inginkan. Kamu bisa mengunjungi situs mereka di thenewboston.com

Michael Herman

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Channel ini banyak membahas mengenai bahasa Python dan Flask. Dan juga ada berbagai macam video lain yang juga membahas tentang Excel, Eclips, Django, Statistic, dan sebagainya. Namun, dia lebih banyak ke Python dan Flask.

JSConf

Rekomendasi 6 Channel Youtube Bagi Para Programmers

Channel ini pas banget bagi kamu yang menggemari javascript. Mereka sering mengunggah video-video konferensi, seminar, serta workshop-workshop bertemakan JavaScript maupun teknologi web lainnya.

Itulah beberapa channel yang mungkin bisa membantu kamu yang sedang belajar pemrograman. Sekarang ini kalau mau belajar tidak terlalu sulit, sudah banyak media yang menyediakan fasilitas secara gratis. Tinggal kita saja yang memiliki keputusan untuk terus maju. Yang terpenting kemauan kuat.

Baca juga:

Categories
Uncategorized

Tutorial Mengirim Multiple Email Dari Database Dengan PHP MySQL

Tutorial mengirim multiple email dari database – Pada tutorial yang sebelumnya saya sudah membahas tentang bagaimana mengirim email dengan php yang paling sederhana. Klik disini. Fasilitas pengiriman email pada suatu website memang sangat diperlukan. Dengan adanya aplikasi ini kita bisa mendapatkan notifikasi dari website melalui email.

Tidak hanya mengirim ke satu tujuan, dengan PHP kita bisa mengirim pesan ke banyak email sekaligus. Contoh misalkan kita memiliki website toko online, nah dengan adanya fasilitas sending email, member yang berlangganan dengan website toko online tersebut bisa mendapatkan pemberitahuan apabila terdapat barang yang baru.

Mengirim Multiple Email Dari Database Dengan PHP MySQL

Pada kesempatan ini saya menulis sebuah tutorial mengirim multiple email dari database.
Pertama siapkan dahulu database dengan nama“email”. Kemudian buat table dengan nama “email” untuk menyimpan data Emailnya, buat saja 1 field dengan nama “email” juga. Setelah itu kita masukkan beberapa data pada table “email”.

Setelah selesai menyiapkan database, sekarang kita buat form untuk mengirim Email.

<?php
mysql_connect(“localhost”, “root”, “”) or die (“gagal konek”);
mysql_select_db(“email”);

$select = mysql_query(“SELECT * FROM email”);
$data_r = “”;
while ($row=mysql_fetch_array($select)){
       $rows[] = $row[’email’];
}

foreach($rows as $key=>$r)
{
    if($key==0){$data_r .= $r;}
    else{ $data_r .= “, “.$r; }
}
?><form action=”index.php” method=”post”>
    <input type=”hidden” name=”send” />
    <div class=”row”>
        <label>Nama</label>
        <input type=”text” name=”nama” />
    </div>
    <div class=”row”>
        <label>To</label>
        <textarea name=”to”><?= $data_r; ?></textarea>
    </div>
    <div class=”row”>
        <label>Subject</label>
        <input type=”text” name=”subject” />
    </div>
    <div class=”row”>
        <textarea name=”messages” rows=”7″></textarea>
    </div>
    <div class=”row”>
        <button>Kirim</button>
    </div>
</form>

Kemudian buat untuk proses pengirimannya.

<?php

if(isset($_POST[‘send’]))
{
    $nama = $_POST[‘nama’];
    $to = $_POST[‘to’];
    $subject = $_POST[‘subject’];
    $messages = “From :”.$nama.”<br> “.$_POST[‘messages’];
   
    $headers = “MIME-Version: 1.0” . “rn”;
    $headers .= “Content-type:text/html;charset=iso-8859-1” . “rn”;
    // More headers
    $headers .= ‘From: <nikirahmadi9e@gmail.com>’ . “rn”;
    $headers .= ‘Cc: nikirahmadi9e@gmail.com’ . “rn”;
   
    @mail($to, $subject, $messages, $headers);
    if(@mail)
    {
        echo “pengiriman berhasil”;
    }
    else
    {
        echo “pengiriman gagal”;
    }
}
?>

Seperti yang terlihat pada script form diatas saya mengambil email dari database yang sudah kita siapkan sebelumnya. Sedikit saya jelaskan, pada bagian

while ($row=mysql_fetch_array($select)){
       $rows[] = $row[’email’];
}

saya menjadikan data email dari database tersebut menjadi array, sehingga berbentuk array seperti array([0]=>email1@domain .com[1]=>email2@domain.com) . 

Setelah dijadikan array, pada bagian

foreach($rows as $key=>$r)
{
    if($key==0){$data_r .= $r;}
    else{ $data_r .= “, “.$r; }
}

saya membuat array tersebut menjadi sebuah string agar bisa digunakan untuk tujuan pengiriman emailnya. Sehingga kita mendapatkan string seperti :
$data_r = “email1@domain.com,email2@domain.com”;

Maka dengan begitu variable $to pada proses memiliki email lebih dari satu yang dipisahkan tanda koma “,”. Untuk mengirim email ke tujuan yang lebih dari satu, alamat email yang banyak tersebut harus dipisahkan dengan tanda koma “,”. 

Aplikasi yang sederhana seperti ini sangat berguna. Ini adalah dasar – dasar untuk membuat fasilitas pengiriman email ganda. Selamat mencoba.

Categories
Uncategorized

Konfigurasi XAMPP Untuk Mengirim Email di Komputer Lokal

Konfigurasi XAMPP Untuk Mengirim Email di Komputer Lokal Bagi seorang web developer, mengembangkan website di komputer lokal merupakan hal yang sangat direkomendasikan. Sebelum website benar – benar siap dionlinekan biasanya web developer melakukan berbagai ujicoba terhadap program yang dibuat.Ada beberapa kendala yang sering dialami seorang programer saat mengembangkan web di komputer lokal, misalnya pada saat membuat program pengiriman email. Untuk hal ini, biasanya sang programmer mengupload file – file website ke hosting yang memiliki fasilitas pengiriman email, karena dari hosting tersebut programmer bisa melakukan uji coba terhadap program pengiriman email yang dibuat. Namun cara tersebut sangat tidak efisien, pasti programmer menjadi tidak leluasa dalam mengembangkan programnya.

Konfigurasi XAMPP Untuk Mengirim Email di Komputer Lokal

Pada kesempatan kali ini, saya menulis tutorial tentang konfigurasi XAMPP untuk mengirim email di komputer lokal. Sebenarnya di komputer lokal bisa melakukan pengiriman email, hanya dengan merubah beberapa konfigurasi. Ikuti konfigurasi di bawah ini.
1. Edit File php.ini (xampp/php/php.ini)
Cari script [mail function], lalu sesuaikan perintah – perintah dibawah ini.

SMTP = smtp.gmail.com
smtp_port = 587
sendmail_from = [email-saya]@gmail.com
sendmail_path = “\”C:\xampp\sendmail\sendmail.exe\” -t”

Pada bagian “sendmail_from” isikan email yang digunakan untuk mengirim pesan, misal pintarkomputer@gmail.com.
Masih dalam file yang sama, cari script :

sendmail_path=”C:\xampp\mailtodisk\mailtodisk.exe”

Jika sudah ditemukan, tambahkan “;” pada awal bari script tersebut, sehingga menjadi seperti

;sendmail_path=”C:\xampp\mailtodisk\mailtodisk.exe”

2. Edit File sendmail.ini (xampp/sendmail/sendmail.ini)
Script default yang terdapat dalam file sendmail.ini bisa Anda hapus semua dan diganti dengan script dibawah ini :

[sendmail]

smtp_server=smtp.gmail.com
smtp_port=587
error_logfile=error.log
debug_logfile=debug.log
auth_username= [email-saya]@gmail.com
auth_password= [password email]

force_sender=[email-saya]@gmail.com

Pada bagian “auth_username” & “force_sender” isikan yang digunakan sebagai pengirim email sama seperti di bagian nomor 1. Dan password harus diisi sesuai dengan password akun email yang digunakan.

Baca juga : Tutorial Mengirim Email Dengan PHP Yang Sangat Sederhana.

Jika konfigurasi diatas sudah dilakukan, jangan lupa untuk me-restart XAMPP nya.Di bawah ini saya berikan video sebagai hasil konfigurasi diatas, dan berhasil.

Jika ada pertanyaan jangan sungkan untuk bertanya di kolom komentar. 🙂

 

Categories
Uncategorized

Kemkominfo Mengadakan Kontes Desain Web Yang Berhadiah 10 Juta

Website merupakan teknologi yang sangat membuming pada era modern ini. Dengan adanya website masyarakat luas bisa mendapatkan informasi secara cepat. Tidak heran kalau saat ini banyak instansi bahkan lembaga pemerintahan yang mempunyai website resmi. Salah satu lembaga pemerintahan yang aktif menyebarkan informasi melalui website ialah Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Ada kabar baik nih buat kita semua khususnya para developer website bahwa Kominfo mengadakan kontes desain website. Kontes ini diadakan dalam rangka semangat melakukan perubahan dan mengedepankan pelayanan kepada masyarakat. Kontes ini tidak hanya bertujuan untuk mempercantik desain situs saja, akan tetapi kominfo betujuan memiliki Design Website dengan arsitektur Informasi yang mengedepankan fitur-fitur layanan dan informasi publik.

Oh iya, dalam pelaksaan lomba ini Kominfo mengajak www.babastudio.com sebagai konsultan website dan Event Organizer untuk acara lomba ini. Selain itu Kominfo juga akan menghadirkan Juri yang tentunya ahli di bidang Arsitektur Informasi dan Web Design.

Lomba ini terbuka bagi siapa saja baik perorangan maupun kelompok, yang terpenting tercatat sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia. Pemenang Lomba akan mendapatkan Sertifikat + Plakat + Voucher + Souvenir, khusus yang juara satu medapatkan bonus senilai 10 Juta Rupiah. Hasil karya pemenang lomba akan menjadi milik Kementrian Komunikasi dan Informatika. Pemenang 5 besar akan diundang ke Jakarta untuk mempresentasikan hasil karyanya, khusus bagi yang berada di luar daerah Jakarta semua biaya akomodasi, transportasi, dan konsumsi akan ditanggung.
Tahapan Lomba :

  • Pendaftaran & Pengumpulan Karya 13 April – 30 Mei 2015
  • Pengumuman 5 Besar 7 Juni 2015
  • Presentasi Karya Peserta 25 Juni 2015*
  • Pengumuman Pemenang Lomba 26 Juni 2015*

Persyaratan :

  • Peserta umum perorangan/kelompok dan merupakan WNI yang berdomisili di Indonesia
  • Desain Web wajib mengikuti panduan yang akan dikirimkan lewat email pada saat pendaftaran online.
  • desain web yang dilombakan merupakan karya baru dan orisinal.
  • Hasil karya pemenang akan menjadi milik Kementrian Komunikasi dan Informatika.
  • Pemenang 5 besar akan diundang ke Jakarta untuk presentasi. Khusus luar kota seluruh biaya akomodasi, transportasi dan konsumsi akan ditanggung.
  • Panduan lomba akan dikirim ke email peserta. Silahkan Daftar ke http://kontesweb.kominfo.go.id.

Hadia Bagi Pemenang

  1. Juara 1 berhadiah Rp. 10.000.000 + Sertifikasi + Plakat + Voucher + Souvenir.
  2. Juara 2 berhadiah Sertifikasi + Plakat + Voucher + Souvenir
  3. Juara 3 berhadiah Sertifikasi + Plakat + Voucher + Souvenir
  4. Juara 4 berhadiah Sertifikasi + Plakat + Voucher + Souvenir
  5. Juara 5 berhadiah Sertifikasi + Plakat + Voucher + Souvenir

Informasi Lengkap :
Email: kontesweb@mail.kominfo.go.id
Website pendaftaran : kontesweb.kominfo.go.id

Selamat berkompetisi, jadilah yang terbaik.

Categories
Uncategorized

Tutorial Mengirim Email Dengan PHP Yang Sangat Sederhana

Tutorial Mengirim Email Dengan PHP – Email merupakan layanan surat – menyurat di  internet. Dengan adanya email kita bisa mengirim pesan tanpa perantara pak pos. Seiring perkembangannya email juga banyak digunakan oleh website – website untuk keperluan tertentu. Misalnya verifikasi email.

Para web developer perlu mempelajari tentang bagaimana cara mengirim email dengan menggunakan php, karena banyak kasus yang menyangkut pengiriman email ini. Misalnya saat kita mendaftar ke website jejaring sosial, pasti setelah mendaftar kita harus memverifikasi email kita. Contoh lainnya adalah pada halaman contact us suatu website, dimana pada saat pengunjung mengisi form lalu mengirim data maka data tersebut akan sampai ke email admin website tersebut.
Pada kesempatan kali ini penulis menuliskan tutorial mengirim email menggunakan php dengan mudah.
Pertama buat dahulu form HTML yang akan kita gunakan untuk mengisi data.

<form action="kirim.php" method="post">
<div>Nama : <input type="text" name="nama" /></div>
<div>Email : <input type="text" name="email" /></div>
<div>Subject : <input type="text" name="subject" /></div>
<div>Messages : <input type="text" name="messages" /></div>
<div><input type="submit" value="kirim" /></div>
</form>

Setelah itu buat file PHP  yang akan memproses pengiriman email.

<?php
$nama = $_POST['nama'];
$to = $_POST['email'];
$subject = $_POST['subject'];
$messages = $_POST['messages'];
    
$headers .= 'From: <info@domain.com>' . "rn"; //bagian ini diganti sesuai dengan email dari pengirim
@mail($to, $subject, $messages, $headers.php);
if(@mail) 
{
    echo "pengiriman berhasil";
}
else 
{
    echo "pengiriman gagal";
}
?>

Baca juga : Konfigurasi XAMPP Untuk Mengirim Email dari Komputer Lokal
Dalam script diatas, pada $headers saya menggunakan nikirahmadi9e@gmail.com, anda bisa menyesuaikannya sendiri.  Hasilnya seperti berikut :

Demo